Makin Tak Sabar, Taeyong NCT Bakal Jadi Juri di 'Street Woman Fighter'

Foto: Makin Tak Sabar, Taeyong NCT Bakal Jadi Juri di 'Street Woman Fighter' INSTAGRAM



Tim produksi 'Street Woman Fighter' Mnet kembali merilis juri dari program tersebut setelah BoA, yakni Taeyong NCT. Kabar ini langsung heboh di kalangan penggemarnya karena tidak sabar menantikan sang idola.

Kanal247.com - Acara program baru yang dinantikan oleh pemirsa setianya yaitu "Street Woman Fighter" Mnet baru-baru ini membuat heboh. Bagaimana tidak, program survival ini mengonfirmasi para juri yang akan bergabung di acara tersebut yang mana merupakan idola yang dinantikan kehadirannya.

Telah dikonfirmasi jika Taeyong NCT akan menjadi salah satu juri utama di program "Street Woman Fighter". Mnet selaku penyelenggara acara pun telah mengonfirmasi kehadiran sang idola. "Taeyong NCT telah mulai syuting untuk ‘Street Woman Fighter’ sebagai juri," ungkap pihak Mnet memberi pernyataan.

"Street Woman Fighter" adalah program survival nyata pertama Mnet untuk tim tari wanita. Acara ini akan membentuk delapan anggota tari wanita yang mewakili Korea akan bersaing untuk menjadi kru K-Dance global nomor satu.

Acara ini dipimpin oleh produser dan sutradara (PD) Choi Jeong Nam. Sebelumnya PD Choi Jeong Nam telah sukses bertanggung jawab atas berbagai program dance seperti "Dancing 9", "Hit The Stage" dan masih banyak lagi termasuk untuk mengarahkan program ini.

Selain Taeyong, terungkap juga bahwa BoA juga menjadi juri utama di acara ini. Program pencarian bakat ini bukan pertama kalinya bagi BoA. BoA sendiri telah aktif menjadi juri di banyak audisi seperti "K-Pop Star" hingga "Voice Korea 2020". Ia bahkan terkenal sering memberikan saran dan masukan yang hangat sehingga pesertanya mendapatkan pencerahan yang lebih baik di penampilan berikutnya.

Dikabarkan pula acara ini akan dipandu oleh Kang Daniel sebagai MC. Kang Daniel dipilih oleh Mnet sebagai pemandu acara karena keahliannya yang memukau dan multi talenta. Kang Daniel sendiri mengungkapkan bahwa ia merasa terhormat karena mendapatkan peran khusus dan akan memperkuat pesona acara ini.

Sementara itu, episode pertama "Street Woman Fighter" dijadwalkan tayang sekitar pertengahan Agustus mendatang. Acara ini sangat dinantikan pemirsanya karena tidak hanya melahirkan bintang-bintang baru melainkan juga keseruan untuk menyaksikan talenta muda dari para peserta.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel