Sekeluarga Kena Covid-19, Paula Verhoeven Pasrah

Foto:   Sekeluarga Kena Covid-19, Paula Verhoeven Pasrah Instagram



Diawali dari kondisi kesehatan sang ibunda yang semakin melemah usai positif covid-19, hingga diikuti oleh ayah dan kemudian terakhir adiknya, Chelzea Verhoeven yang sedang hamil anak pertama.

Kanal247.com - Paula Verhoeven benar-benar tidak berdaya ketika mengetahui satu keluarganya terjangkit positif virus Covid-19. Kejadian ini diungkapkan oleh Paula di kanal YouTube sang suami, Baim Wong, Jumat, 14 Mei lalu.

Paula menjelaskan jika awal mula penularan virus Covid-19 itu adalah sang ibunda. Ketika melakukan video call dengan orangtuana, Paula mendapati kondisi ibunya yang sangat lemah. Terlihat dalam video call itu, sang ibunda hanya terbaring lemah tak berdaya. Ibu Paula mengalami flu dan demam.

"Tahunya tuh hari Senin. Jadi awalnya gini, awalnya tuh yang gak enak badan tuh mami aku, sakit flu, terus sakit maag," ungkap Paula. "Lama-lama gak kuat, minta ke rumah sakit," lanjut Paula.

Paula lantas menyarankan ibunya untuk melakukan tes swab. Setelah menjalani tes swab, ibu Paula positif terpapar virus Covid-19. Bukan hanya ibunya saja, tapi juga ayah Paula juga terjangkit positif Covid-19. Tahu kedua orang tuanya positif Covid-19, Paula lantas mengkhawatirkan kondisi sang adik kandung, Chelzea Verhoeven. Apalagi saat ini Chelzea sedang hamil anak pertamanya.

"Mami kelihatannya batuk. Cuma katanya batuknya itu sakit dan agak sesak. Terus aku tanya, mau ke rumah sakit? Aku telpon kak Paula gak diangkat," kata Chelzea. "Ibu bilang 'Iya, kayaknya ke rumah sakit dulu aja'. Kalau mami nggak sanggup, biar Nail (suami Chelzea) hubungi tetangga di sini yang jadi Satgas Covid- 19," lanjut Chelzea.

"Aku kan khawatir ya kalau di rumah sakit orang tua gitu, pas aku kirim orang, aku kirim suster dan dokter ke rumah, aku feeling, swab aja sekalian," kata Paula. "Begitu diswab garisnya 2," sesal Paula. "Mami papi kan jarang keluar ya, lucunya dua-duanya positif, besoknya PCR yang positif itu mami, papi sama Chelzea."

Baim Wong lantas menambahi jika saat ini usia kehamilan Chelzea sudah menginjak lima bulan. "Chelzea aja lagi hamil, berapa bulan ya, lima ya," kata Baim Wong.

Ketika tahu sekeluarganya terkena Covid-19, Paula pun pasrah. Namun dia optimis keluarganya bisa sembuh, lantaran mereka tidak mengalami gejala yang berat. Untuk Chelzea, dia menjalani isolasi mandiri di rumah ditemani sang suami, Naeil Fadhly. "Untungnya nggak ada sesak napas, gejala demam gitu gak ada. Kalau Chelzea bilang dia gak bisa nyium apa-apa," beber Paula.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel