Tingkah Lee Do Hyun Kelewat Polos di Baeksang Art Awards ke-57 Sukses Bikin Gemas

Foto: Tingkah Lee Do Hyun Kelewat Polos di Baeksang Art Awards ke-57 Sukses Bikin Gemas Instagram



Lee Do Hyun akhirnya berhasil memenangkan Best New Actor di ajang penghargaan Baeksang Art Awards ke-57 dengan kategori TV. Penampilannya yang manis serta terlalu polos itu ternyata menarik minat pemirsa.

Kanal247.com - Memenangkan penghargaan dalam ajang bergengsi seperti Baeksang Arts Awards menjadi pencapaian terbesar bagi para selebriti Korea yang menerimanya. Seperti yang telah diraih oleh aktor pendatang baru Lee Do Hyun.

Ia berhasil memukau pemirsa dengan kemampuan aktingnya melalui drama "18 Again" remake dari film Amerika "17 Again". Lewat karakternya sebagai Go Woo di drama tersebut, akhirnya Lee Do Hyun memenangkan "Best New Actor" mengalahkan Song Kang, Kim Young Dae dan Na In Woo yang sebelumnya juga dinominasikan dalam kategori tersebut.

Ia kembali menjadi perbincangan hangat ketika Lee Do Hyun hendak naik ke atas panggung. Ia tampak salah jalan sehingga dirinya harus berlari kecil agar sampai ke panggung lebih cepat. Cara berlarinya yang lucu itu membuat pemirsa terhibur karena ia terlalu manis untuk berlarian di acara sebesar itu.

"Pria satu ini selalu tampak imut, dia memiliki puppy smile yang sangat manis. Kalian tentunya tidak akan melewatkan drama terbarunya karena dia sangat mengagumkan," tutur seorang penggemar memuji. "Aku sudah mencintainya sejak di drama '18 Again', dia sangat mengagumkan dan pantas untuk mendapatkannya. Selamat Lee Do Hyun!" tulis komentar penggemar lainnya.

Dalam pidatonya, Lee Do Hyun mengucapkan terima kasih kepada keluarganya, kepada para staf yang terlibat. Ia tidak terlalu panjang lebar untuk mengungkapkan pidatonya.

Saat ini, Lee Do Hyun kembali memukau pemirsa serta penggemarnya dalam drama "Youth of May". Ini menjadi kedua kalinya ia beradu akting bersama Go Min Si yang juga terlibat dalam drama "18 Again" bersamanya.

Drama "Youth of May" yang tayang di TV KBS ini telah tayang perdana pada 3 Mei. Lee Do Hyun berperan sebagai Hwang Hee Tae yang merupakan mahasiswa kebanggaan Gwangju saat ia berhasil masuk ke sekolah tinggi kedokteran universitas nasional Seoul dengan nilai tertinggi. Drama ini memilih setting waktu di tahun 1980-an sehingga sepanjang tayangan, penonton akan dimanjakan oleh visual yang indah di era tersebut.

Sekali lagi, selamat untuk Lee Dong Hyun yang memenangkan penghargaan "Best New Actor". Pencapaian ini akan membuat dirinya terus meningkatkan kemampuan aktingnya.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel