Heboh Artis Pamer Kekayaan Kena Kritik, Deddy Corbuzier Justru Pilih Salahkan Netizen Indonesia

Foto: Heboh Artis Pamer Kekayaan Kena Kritik, Deddy Corbuzier Justru Pilih Salahkan Netizen Indonesia Instagram



Ade Armando sempat memberikan kritikan kepada para artis yang suka pamer kekayaan. Deddy Corbuzier pun mengaku tak menyalahkan Ade dan artis, namun justru pihak ini yang salah.

Kanal247.com - Deddy Corbuzier ikut memberikan tanggapan soal video kritikan Ade Armando kepada artis yang suka pamer kekayaan. Beberapa artis yang disindir oleh Ade itu adalah Atta Halilintar, Andre Taulany dan Raffi Ahmad.

Lewat unggahan di kanal YouTube-nya, Deddy menyebut Ade soal artis pamer kekayaan itu sama sekali tidak salah. Hanya saja menurut Deddy, banyak pihak tidak sepenuhnya menonton video tersebut, sehingga tak mendapati makna yang ingin disampaikan oleh Ade.

"Si dokter Armando ini sosiolog bikin video isinya tentang artis-artis ini pamer kemewahan isinya," tutur Deddy. "Naik pesawat pribadi honeymoon, Raffi juga beli mobil dipamerin di YouTube-nya, Andre Taulany juga mobil dipamer-pamerin, ini tukang pamer juga ini bisa merusak sosial negara."

"Kalau anda nonton videonya di depan enggak sampai habis, anda enggak dapat meaning-nya, intinya. Jadi Bung Ade Armando itu awal-awalnya julid," sambung Deddy. "Tapi setelah setengah ke belakang beliau menjelaskan mengapa ini penting untuk didengarkan, mengapa pamer-pamer artis ini tidak baik, itu dijelasin di tengah ke belakang videonya."

Menurut Deddy, pernyataan Ade dalam video tersebut sama sekali tidak salah. Pasalnya dalam video itu, Ade berpendepat jika pamer kekayaan dapat menimbulkan kericuhan.

"Menurut saya, Bung Ade Armando tidak salah, karena sosiolog dia tahu hal ini (pamer kekayaan) bisa membuat kericuhan, Bung Ade Armando tidak salah 100 persen," kata Deddy.

Namun bukan berarti Deddy juga menyalahkan para artis. Sebab menurut Deddy, para selebriti pembuat konten pamer kekayaan itu juga tidak salah.

"Enggak salah juga (artis pamer kekayaan). Karena ternyata penonton di Indonesia, suka banget hal-hal seperti itu," ujar Deddy. "Nonton kalau orang pamer kekayaan, sinetron dengan pamer kekayaan ditonton, vlog pamer kekayaan ditonton, jutaan orang nonton."

Deddy menjelaskan jika konten pamer kekayaan tersebut ditonton oleh banyak netizen Indonesia. Deddy pun menyalahkan netizen Indonesia karena memiliki pola pendidikan yang rendah.

"Enggak bisa nonton edukasi, enggak nyampe. Salah enggak Atta, Andre, Raffi buat konten seperti itu? Enggak salah, kalau penontonnya ada," jelas Deddy. "Sama kayak pelacuran, rokok, karena ada pasarnya, ada marketnya."

"Ade Armando tidak salah, tapi pembuat konten tidak salah karena tahu market mereka," pungkas Deddy. "Yang salah netizen dan pola pendidikan di Indonesia, yang salah mindset penonton."

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel