Cerita Reza Rahadian Masuk Islam Hasil 'Berdialog' dengan Tuhan, Ungkap Respons Tak Terduga Sang Ibu

Foto: Cerita Reza Rahadian Masuk Islam Hasil 'Berdialog' dengan Tuhan, Ungkap Respons Tak Terduga Sang Ibu instagram



Reza Rahadian tak segan bercerita mengenai perjalanan spiritualnya sampai pada akhirnya masuk agama Islam dan menjadi seorang muslim, ungkap reaksi tak terduga sang ibu kala itu.

Kanal247.com - Reza Rahadian dikenal sebagai salah satu aktor Indonesia yang sangat sukses saat ini. Kepandaian beraktingnya menaklukkan beragam karakter membuat siapa pun kagum dengan sosoknya. Baru-baru ini Reza Rahadian pun berbincang banyak mengenai kehidupan pribadinya saat muncul di channel YouTube Daniel Mananta.

Salah satu obrolan kala itu adalah mengenai perjalanan spiritual Reza Rahadian dan transisinya sebelum menjadi mualaf. Reza Rahadian yang dibesarkan dalam lingkungan Nasrani hingga akhirnya memeluk agama Islam agaknya mengulik rasa penasaran di hati Daniel Mananta. Reza Rahadian pun membeberkan alasannya menjadi mualaf bukan karena apapun melainkan hasil “berdialog” dengan Tuhan.

“Transisi gua bukan karena alasan apapun selain daripada keyakinan yang gue rasa itu dialog gue dengan Tuhan," tutur Reza Rahadian dalam vlog "Daniel Tetangga Kamu", Kamis (8/4). "Dibesarkan sebagai Nasrani, gue dari kecil sekolah Minggu. Glenn Fredly adalah salah satu guru sekolah Minggu gue di gereja waktu itu,” ceritanya.

Reza Rahadian pun menceritakan jika dirinya juga bersekolah ke sekolah khusus agama Kristen saat menginjak pendidikan SMP. Namun ia kemudian kembali menegaskan jika alasannya untuk menjadi mualaf bukan karena faktor pengaruh siapapun.

“Begitu gue meyakini, keyakinan yang memang panggilan gue ke sana (Islam) dan gue yakini, gue bersyukur itu bukan karena alasan apapun," ungkap Reza. “Kerjaan bukan, pasangan lebih-lebih lagi bukan, atau paksaan dari orang sekitar, nggak sama sekali. Jadi itu adalah komunikasi gue sama yang di Atas dan komunikasi dengan nyokap gua.”

Saat itu Reza Rahadian lantas bercerita mengenai respons tak terduga sang ibu. Bagaimana tidak, seolah mengetahui apa yang akan dikatakan oleh putranya, ibunda Reza Rahadian langsung memberikan sebuah pesan bijak. Tanpa perdebatan, sang ibu hanya memintanya untuk menjalani agama yang dipeluknya dengan penuh keyakinan.

“'Ma kayaknya Kakak punya...' belom selesai gue ngomong, you know what? 'Itu hak kamu untuk menentukan keyakinan kamu. Pesen Mama cuma satu, jalani itu dan yakini itu dengan baik'. That's it," cerita Reza. "Udah, enggak ada perdebatan, enggak ada pertengkaran.”

Reza Rahadian juga mengungkapkan bagaimana keluarganya menjunjung tinggi perbedaan. Karena itu lah ia bisa hidup bahagia bersama sang ibu dan adiknya hingga saat ini meski memeluk keyakinan yang berbeda. “Hubungan sama Nyokap baik-baik aja. Adik gua tetep sebagai seorang Nasrani dan kita bisa hidup bahagia bersama dalam artian menjalankan agama masing-masing," tandas Reza Rahadian.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel