Brisia Jodie Bongkar Isi DM Kata-kata Kasar dari Haters, Balas Lewat Respons Santai Tapi Menohok
Fans hingga rekan artis lain ikut geram, Brisia Jodie justru tanggapi santai namun menohok saat bagikan isi DM kata-kata kasar seorang haters melalui sebuah postingan Instagram pribadinya.
Kanal247.com - Media sosial seringkali menjadi wadah atau tempat bagi seorang penggemar untuk merasa lebih dekat dengan idola mereka. Sayangnya dampak negatif tak jarang harus dihadapi oleh public figure lantaran kehadiran para haters, seperti yang baru-baru ini dialami oleh Brisia Jodie.
Penyanyi cantik yang kerap disapa Jodie ini memang dikenal kalem dalam menanggapi beragam cibiran maupun komentar negatif yang dialamatkan kepadanya. Reaksi yang sama ditunjukkannya baru-baru ini.
Kekasih Julian Jacob ini nampak memajang dan membongkar isi DM seorang haters kepadanya yang berisi kata-kata kasar. Haters itu rupanya sering mengirimkan pesan berisi ejekan pada beberapa unggahan Brisia Jodie.
Terkait hal itu, Brisia Jodie lantas memberikan reaksi lewat kolom caption unggahannya. Ia terlihat menuliskan ucapan santai namun menohok. “Kalo ada batasnya namanya bukan sabar,” respons Brisia Jodie.
Selain isi DM dari netizen tersebut, Brisia Jodie juga terlihat membagikan tangkapan layar dari profil netizen itu. Terlihat sang pengirim pesan kepada Jodie ini adalah seorang pria.
Sementara Jodie santai menanggapi haters, rekan artis hingga fans lain justru ikut dibuat kesal. Sebagian besar dari mereka balik mengecam tindakan dari haters tersebut kepada Brisia Jodie. Lebih lanjut, ada juga warganet yang memilih memberi dukungan dan suntikan semangat kepada Brisia Jodie agar tutup telinga dengan beragam ocehan miring netizen.
“Ga nyadar kali muka dia,” cibir balik akun @hendry*******. “Ga suka tapi nge follow, gmana sih mas,” ledek pemilik akun @tabita*******. “Kejam bgt ish,” cetus akun @satria******.
“Astaga itu cowo ko kek gt,” lanjut akun @tya*******. “Kamu cantik dengan diri kamu yang apa adanya, tanpa ngusik dia atau orang lain. Mereka yang seperti itu hanya iri terhadap kamu, semangat,” ujar akun @aisyah*******.