Young Lex Akui Tak Masalah MV 'Raja Terakhir' Disebut Hasil Jiplak, Tapi Merasa Geram Soal Ini

Foto: Young Lex Akui Tak Masalah MV 'Raja Terakhir' Disebut Hasil Jiplak, Tapi Merasa Geram Soal Ini Instagram



Young Lex mengaku tak masalah apabila dirinya dituding plagiat MV milik Lay EXO. Akan tetapi, Young Lex mengaku merasa geram karena alasan ini terkait penjiplakan tersebut.

Kanal247.com - Young Lex mendadak menjadi sorotan usai video klip-nya bertajuk "Raja Terakhir (The Last King)" disebut menjiplak MV milik Lay EXO. Young Lex pun tak menyangkal soal anggapan penjiplakan tersebut.

Namun, Young Lex dengan tegas mengatakan bahwa ia tak terlibat secara penuh dalam penggarapan video klip tersebut. Young Lex pun mengaku hanya memberikan referensi terkait konsep dalam video klip itu.

"Ada banyak orang yang terlibat dan gue di situ dibayar sebagai pembuat lagu dan pengisi suara ya. Jadi gue enggak terlibat full proses produksi video klipnya," kata Young Lex di kawasan Tendean, Jakarta Selatan pada Kamis (11/3). "Tapi gue kasih referensi karena yang garap video klip kan teman juga."

"Kalau kita lihat dari kebanyakan scene dan mirip, memang ya ngejiplak, bisa dibilang ngejiplak ya, karena kalau kita referensi memang dia juga enggak ngomong. 'Oh sebanyak itu,' gitu karena gue kan syutingnya full green screen," sambung Young Lex. "Ini ada referensi yang gue kasih, gue pikir teman gue itu bakal ngeditnya rada beda, ternyata sama persis."

Selain itu, Young Lex mengaku tak masalah apabila video klipnya disebut hasil menjiplak. Namun, ia merasa geram karena ulah penggemar K-Pop yang mengecamnya. Menurut Young Lex, ada cara yang lebih baik untuk menegurnya terkait penjiplakan tersebut.

"Ya itu hak mereka sih cuma kita tahu kalau mereka pasti enggak akan baca full informasinya di description-nya gitu kan. Sebenarnya gue itu permasalahinnya bukan soal menjiplaknya gitu, mereka bilang gue menjiplak atau plagiat," tutur Young Lex. "Gue permasalahannya cara menyampaikannya."

"Kalau mereka mengingatkannya, 'Bang kayaknya ini terlalu banyak scene yang mirip deh. Coba diperiksa lagi deh Bang. Dibahas dong sama tim produksi,' kayak lebih smart gitu komentarnya, mungkin lebih asyik kali ya dan gue reaksinya enggak akan marah gitu," pungkas Young Lex.

Komentar Anda

Tags

Topik Berita

Rekomendasi Artikel