Non-Muslim, Bertrand Antolin Ucapkan Isra Mi’raj Hingga Akui Kagum Kisah Nabi Muhammad

Foto: Non-Muslim, Bertrand Antolin Ucapkan Isra Mi’raj Hingga Akui Kagum Kisah Nabi Muhammad Instagram



Bertrand Antolin turut mengucapkan selamat atas peringatan Isra Mi’raj yang jatuh pada hari Kamis (11/3), hingga akui kagum dengan kisah Nabi Muhammad tuai respons begini.

Kanal247.com - Peringatan Isra Mi’raj pada tahun ini jatuh pada tanggal 11 Maret 2021. Seluruh umat muslim pun merayakan peringatan tersebut. Namun lantaran masih kondisi COVID-19, tak ada perayaan seperti tahun-tahun sebelumnya.

Menariknya, aktor Bertrand Antolin turut mengucapkan selamat atas peringatan Isra Mi’raj. Lewat akun media sosial pribadinya, ia menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh umat muslim.

Betrand menyematkan ucapannya dengan mengunggah foto bergambar masjid dengan latar bulan. “Semoga berkah Isra Mi’raj 27 Rajab 1422 H 2021 untuk semua keluarga dan teman-teman muslim saya,” tulis Bertrand dalam bahasa Inggris.

Tak hanya mengucapkan selamat, Bertrand rupanya juga mengaku kagum dengan kisah Nabi Muhammad. Seperti diketahui, Isra Mi’raj merupakan peringatan atas perjalanan spiritual yang dilakukan oleh Nabi Muhammad dalam satu malam saja.

Perjalanan sejarah yang menakjubkan suci oleh Nabi Muhammad. Damai sejahtera,” tulis Bertrand dalam unggahannya.

Bertrand pun menyematkan doa terbaiknya. Dalam doanya, ia berharap seluruh umat muslim selalu diberikan kesehatan dan kehidupan yang damai.

Saya dengan tulus mendoakan kalian semua untuk kesehatan dan kemakmuran yang luar biasa dengan banyak cinta dan kedamaian .. Salam saya untuk semua orang,” tutupnya.

Ucapan Bertrand tersebut rupanya disambut hangat oleh banyak netter. Mereka ramai menyampaikan terima kasih sekaligus mengaminkan doa Bertrand tersebut. Bahkan ada pun netter yang mendoakan balik Bertrand. Netter pun mengaku kagum dengan sikap toleransi Bertrand meskipun bukan seorang muslim.

Terimakasih atas ucapannya ko,” tulis akun @se*****ni. “Aamiin Ya Alloh... Ya Mujiib. Terima kasih, Bismillah doa yang sama pula buat @bertrand1407, Aamiin Ya Alloh... Ya Mujiib,” komentar akun @ru*****ri.

Amin Ya Allah.. doa sama, yg terbaik juga buat Koko sehat selalu Allah selalu Melindungi kita semua,” sambung akun @vi******ii. “ Kamu ini umat Allah yg sangat menjunjung tinggi nilai2 agama.. Mau itu agama manapun, kamu selalu menghormati,” timpal akun @ar*****mi.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel