Sempat Tertunda, Variety Show Yoo Jae Seok cs 'Come Back Home' Akhirnya Rilis Jadwal Tayang

Foto: Sempat Tertunda, Variety Show Yoo Jae Seok cs 'Come Back Home' Akhirnya Rilis Jadwal Tayang Instagram



Variety show 'Come Back Home' yang dipandu Yoo Jae Seok, Lee Young Ji dan Lee Yong Jin ini akan segera tayang. Tim produksi KBS telah merilis jadwal tayang perdana yang mengundang dua anggota dari Mamamoo.

Kanal247.com - Tim produksi variety show "Come Back Home" tv KBS telah mengumumkan penayangan perdana resminya. Bersama dengan Yoo Jae Seok, acara yang sangat dinantikan ini juga akan dipandu oleh rapper Lee Young Ji dan komedian Lee Yong Jin sebagai pembawa acara.

Tim produksi tv KBS mengumumkan bahwa tanggal pemutaran perdana acara tersebut ditetapkan pada 3 April pukul 10:30 KST. Acara ini berfokus pada tamu selebriti yang kembali ke daerah mereka sebelum mulai menjalani kehidupan di Seoul. Saat mengunjungi daerah asal mereka, para tamu selebriti juga akan bertemu dengan pemuda di daerahnya. Tamu selebriti juga akan mendorong pemuda untuk bekerja keras dalam mencapai impian.

Telah dikonfirmasi bahwa Hwasa dan Wheein Mamamoo akan menjadi tamu pertama dari acara baru tersebut. Mereka dikabarkan telah menyelesaikan syuting episode perdananya pada 6 Maret. Kedua idol ini akan menjadi tamu selebriti yang menarik untuk memulai episode awal variety show ini. Keduanya ternyata telah saling mengenal sejak duduk di bangku sekolah menengah. Sejak saat itu keduanya sukses menjadi artis.

Tim produksi "Come Back Home" mengungkapkan kepada penonton yang menanti program tv ini secara positif untuk dapat merasakan chemistry dari ketiga pembawa acara. Ditambah, cerita hebat dari Hwasa dan Wheein, dan tentu saja akan ada banyak tontonan yang menyenangkan.

"Ketiga pembawa acara ini memiliki ikatan yang bagus selama proses syuting pertama mereka. Penonton dapat melihat aksi dari 'Yoo' line. Tamu episode pertama, Hwasa dan Wheein akan kembali menjadi 'Ahn Hye Jin' dan 'Jung Whee In' sebelum mereka debut bersama di Mamamoo dan menghidupkan kembali air mata dan harapan pertama mereka di Seoul," ungkap tim produksi "Come Back Home".

Sementara itu, sebelumnya acara ini rencananya akan dipandu oleh Yoo Jae Seok dan Jo Byeong Gyu. Akibat terkena kasus tuduhan bullying, Jo Byeong Gyu pun menunda untuk menjadi pembawa acara di variety show itu meski telah merilis preview yang menampilkan sang aktor.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel