Wendi Cagur Tuai Kecaman Gara-gara Lepas Tangan Kiky Saputri Saat Joget Bareng Hingga Terjatuh
Aksi joget Wendi Cagur bareng Kiky Saputri dikecam habis-habisan oleh warganet usai Wendi sengaja melepas tangannya sampai membuat Kiky yang tengah mengenakan rok mini terjatuh.
Kanal247.com - Komedian Wendi Cagur belakangan diketahui mengisi acara baru berjudul "Lapor Pak". Ia mengisi acara tersebut dengan sejumlah artis dan pelawak kenamaan.
Terbaru, aksi Wendi Cagur bersama komika Kiky Saputri dalam "Lapor Pak" jadi sorotan. Rupanya, keduanya tengah menunjukkan aksi joget yang belakangan viral di media sosial.
Dalam video, Wendi Cagur dan Kiky Saputri terlihat kompak satu sama lain dengan gerakan yang senada. Namun di bagian akhir video, Wendi mendadak melepaskan tangannya hingga membuat Kiky Saputri yang saat itu mengenakan rok jadi terjatuh.
Aksi Wendi Cagur itu rupanya langsung ramai diprotes warganet. Bahkan banyak pihak mengecam habis-habisan Wendi karena aksinya tersebut.
"Serius ko gue ga ketawa ya... jatohnya berasa banget itu," tulis salah seorang warganet. "Kelewatan sih candaannya," sambung warganet lain. "Kasian astagfirullah mana pake rok pendek itu," timpal warganet lainnya.
Sama dengan para warganet di TikTok, netter di akun @igtainmenttt rupanya memberikan respons yang serupa. Mereka ramai mengecam Wendi karena aksinya tersebut. Apalagi menurut mereka, Kiky terjatuh dengan rok pendeknya. Netter pun ramai mengkhawatirkan kondisi Kiky pasca kejadian tersebut.
”Haduuhh gedebruk beneran itu, mana pake rok pendek lg,” tulis akun @wi*****ne. “Jatoh begitu kalo kena tulang ekor kasihan dia bakal kesakitan berhari hari,” sahut akun @el*****ni.
“Wendi udah capek ngelawak... jadi gak ada ide baru... lawakan nya ya gitu2 aja... garing dr dulu baru pas di podcast kaya om ded itu baru lucu,” sambung akun @sl****yz. “Dari dulu emg gak suka ama si Wendy, songong bgt kelakuan nya, dri video ini aja udh kliatan sifat gak menghargai perempuan tuh gmana, knp gak dia aja yg jatoh cba,” imbuh akun @gw*****dr.