Video Candid Aksi Hamish Daud Peduli Lingkungan Viral, Cara Raisa Menanggapi Pancing Reaksi Kocak
Raisa akhirnya tanggapi postingan viral tentang video candid Hamish Daud kala punguti sampah tergeletak di depan sebuah minimarket, malah dibalas kocak oleh netizen.
Kanal247.com - Ada-ada saja aksi netizen di jagad maya yang kemudian menjadi viral dan ramai diperbincangkan di media sosial. Salah satunya aksi merekam diam-diam saat bertemu seorang artis. Kali ini video candid Hamish Daud yang sempat ramai curi perhatian.
Pasalnya dalam video TikTok tersebut sang perekam mengaku tak tahu dengan pria yang ada berada di hadapannya. Tak hanya memuji parasnya yang tampan, pemilik akun itu juga mengabadikan aksi Hamish Daud punguti sampah berserakan yang dibuang sembarangan oleh orang lain di depan minimarket itu.
Terang saja videonya yang viral dan ramai diunggah ulang akun gosip ini langsung mendapat beragam respons netizen. Lucunya tak sedikit juga yang kemudian “mengadukan” hal itu ke istri Hamish Daud, Raisa.
Rupanya kini Raisa ikut memberikan tanggapannya. Melalui akun Twitter pribadinya, Raisa lantas mengunggah ulang video Hamish Daud yang viral itu. Lucunya Raisa bahkan tak langsung membenarkan jika pria itu adalah suaminya.
“Eh bentar, kok kayak kenal ya (emoji kaget) sampe rame banget di sini, emang lagi ngapain sih dia?” seloroh Raisa dalam cuitannya. “Tadaaa gimana menurut kalian? Mirip ga sama cowok ganteng yang ada di video tadi?” celetuknya lagi seraya mengunggah foto Hamish Daud sedang minum seperti yang dilakukannya dalam video tersebut.
Terang saja cara tak terduga Raisa menanggapi ini tak kalah bikin netizen kembali heboh. Banyak yang dibuat ngakak karena balasan lucunya yang tak langsung membenarkan sosok Hamish Daud dalam video itu. Tak pelak ia pun balik diserbu dengan beragam reaksi kocak dari netizen yang tak kalah menggelitik.
“Bule nyasar kali ya bund,” canda akun @adi******. “Beli jajanan buat anak itu mah,” kelakar akun @aimro*******. “Monmaap suami anda,” kata @ria****** menyematkan emoji tertawa.
“Belanja+ngumpulin sampah ka wkwk,” kelakar akun @mycure******. “WKWKWK kelewatan bgt kl gatau,” sahut akun @dinku*******. “Bapaknya Zalina, Kenal g kak @raisa6690,” goda akun @febri******.
Sementara itu banyak juga netizen lain yang memuji sikap Hamish Daud yang sangat peduli terhadap lingkungan ini. Raisa sendiri kembali membuat cuitan terkait hebohnya video Hamish Daud tersebut. Ia menggarisbawahi pelajaran yang diambilnya dari aksi sang suami dan mengingatkan masyarakat agar tak membuang sampah sembarangan. “Moral of the story to all of us, please jangan buang sampah sembarangan lagi. Sampahnya bisa kalian kumpulin dan nantinya bisa didaur ulang tauuu,” ujar Raisa.