Tak Ada Penonton, Ivan Gunawan Bakal Gelar Fashion Show Online

Foto: Tak Ada Penonton, Ivan Gunawan Bakal Gelar Fashion Show Online Instagram



Menegaskan fashion show-nya mengikuti protokol kesehatan, Ivan Gunawan memastikan para model dan kru yang bertugas telah diuji swab sebelum terlibat dalam acara berdurasi sekitar dua jam itu.

Kanal247.com - Di tengah pandemi yang sedang terjadi saat ini, Ivan Gunawan berusaha untuk tetap menghasilkan karya dan membantu orang lain. Salah satu upaya Ivan Gunawan itu adalah mengadakan fashion show. Bukannya nekat menggelar fashion show di tengah pandemi saat ini, Ivan Gunawan menegaskan jika acaranya nanti itu akan tetap digelar sesuai protokol kesehatan dan tidak menghadirkan penonton.

Digelar sesuai dengan protokol kesehatan, Ivan Gunawan mengatakan bahwa semua model dan kru yang bekerja telah menjalani tes swab. Fashion show akan digelar di kota Bandung, Jawa Barat dan tidak menghadirkan penonton sama sekali.

"Saya sudah melakukan fashion show yang dikemas dengan protokol kesehatan yang luar biasa saya jaga," kata Ivan Gunawan di kawasan Transmedia, Jakarta Selatan, Jumat, 12 Februari. "Semua model, semua kru yang bertugas semua swab terlebih dahulu untuk fashion show tanpa ada penonton sama sekali," lanjut Ivan Gunawan.

Karena tidak menghadirkan penonton yang berada dalam satu ruangan, Ivan Gunawan tetap akan menghadirkan fashion show tersebut secara online. Fashion show bertajuk "Hope, Love, and Happines" itu akan digelar pada 25 Februari mendatang, dengan durasi selama dua jam secara online dan ditayangkan di Instagram serta channel YouTube Ivan Gunawan.

Artis yang akrab disapa Igun ini mengaku jika menggelar fashion show secara online cukup membuatnya kerepotan. Meski demikian, dia berharap agar fashion show-nya berjalan lancar.

"Ya buat saya ribet, tapi kita harus bisa hidup dengan Corona kalau nggak kita kalah sama mereka," jelas Ivan Gunawan. "Itu merupakan sebuah karya untuk pengharapan. Ada cinta juga, berharap bahwa kehidupan itu terus berjalan. Ada 42 model. Aneh sih (fashion show dengan protokol kesehatan), tapi harus terbiasa. Lama-lama juga nggak aneh."

"Nggak ada undangan, nggak ada penonton sama sekali. Jadi nanti bisa disaksikan semua live di IG saya sama live Youtube channel saya. Ini memperkenalkan busana Hari Raya," pungkasnya. "Makanya ini kan salah satu ikhtiar saya, salah usaha saya juga untuk bisa terus berkarya, untuk bisa terus bermanfaat utk orang-orang. Insyaallah bisnis fashion nggak akan melemah."

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel