aespa, Artis K-Pop Pertama Yang Dikontrak Givenchy

Foto:  aespa, Artis K-Pop Pertama Yang Dikontrak Givenchy Instagram



Brand fashion ternama dunia ini memiliki alasan khusus mengapa sampai mengajak kerjasama grup asuhan SM Entertainment ini untuk mendongrak imej produk fashion mereka.

Kanal247.com - Prestasi lain dicatat oleh girlband rookie SM Entertainment, aespa. aespa baru saja mendapat kontrak iklan mentereng dari lini busana dunia, Givenchy. Givenchy sendiri dikenal merupakan brand fashion terkenal asal Perancis yang telah mendunia.

aespa pun menjadi artis K-Pop pertama yang bekerjasama dengan Givenchy. Rabu, 10 Februari perwakilan SM Entertainment pun menjelaskan alasan mengapa pihak Givenchy sampai tertarik untuk bekerjasama dengan aespa yang dinilai telah memiliki pengaruh global yang cukup kuat.

"aespa terpilih menjadi brand ambassadors untuk Givenchy tahun 2021," jelas perwakilan SM. "Mereka akan ditampilkan dalam berbagai koleksi karya direktur kreatif brand, Matthew M. Williams. Selain menjadi brand ambassadors K-Pop yang pertama, aespa juga akan menjadi perwakilan wajah dari brand ini, yang berbeda dari tren mode yang biasanya melalui penampilan masing-masing member," lanjut perwakilan agensi.

Sementara itu, Matthew M. Williams menjelaskan alasan mengapa pihaknya sampai mengajak kerjasama aespa. Menurut Matthew, para member aespa memiliki masing-masing keunikan yang bisa menjadi daya tarik kuat. Oleh karena itu dia pun senang bekerjasama dengan grup tersebut.

"Ketika pertama kali bertemu aespa, aku sangat terkesan dengan semangat yang dimiliki setiap member. Aku melihat mereka dari sisi sebagai sebuah grup dan individu. Karina, Ginselle, Winter dan Ningning memiliki kepribadian yang sangat kuat dan gaya natural yang sangat cocok dan sesuai dengan imej Givenchy," puji Matthew. Dia melanjutkan, "Fashion aespa bisa menggambarkan warna (kepribadian) mereka masing-masing."

Mengomentari kerjasama baru dengan Givenchy itu, para member aespa pun ikut merasa senang. Mereka sama sekali tidak terpikirkan jika akan menjadi bagian dari brand besar itu, dan berjanji akan memberikan yang terbaik untuk Givenchy.

"Kami sangat senang sekali bisa bekerjasama dengan Matthew, direktur kreatif baru Givenchy. Karena kami telah bergabung dalam langkah baru Givenchy, maka kami akan mencoba menampilkan berbagai macam aspek dari diri kami sendiri dan kegiatan kami (sebagai grup)," jelas aespa.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel