Hani EXID Tunjukkan Potensi Sebagai Aktris Lewat 'Young Adults Matter'

Foto: Hani EXID Tunjukkan Potensi Sebagai Aktris Lewat 'Young Adults Matter'



Dalam film 'Young Adults Matter', Hani EXID memerankan karakter yang cukup mengejutkan. Totalitasnya memerankan karakter Juyeong berhasil meninggalkan citranya sebagai idol.

Kanal247.com - Hani EXID menunjukkan potensinya sebagai aktris saat dirinya membintangi film "Young Adults Matter". Film besutan sutradara Lee Hwan ini juga menggaet aktris Lee Yoo Mi.

"Young Adults Matter" dikabarkan akan dirilis pada awal bulan Februari ini. Ini akan menjadi film kedua Lee Hwan setelah "Park Hua Young". Distributor film Little Big Pictures meluncurkan daftar film yang akan dirilis pada 2021 termasuk "Young Adults Matter".

Hani memerankan karakter sebagai Juyeoung. Melalui film ini Hani mendapatkan apresiasi tinggi saat memerankan karakter tersebut. Dia telah dipuji oleh publik karena melepaskan citra seorang idola dan sepenuhnya diakui sebagai aktris melalui aktingnya yang luar biasa.

Film ini mengisahkan tentang Se Jin (Lee Yoo Mi) seorang gadis SMA berusia 18 tahun yang bertemu dengan sekelompok remaja. Jaepil dan Sin Ji tidak sengaja membantu Se Jin dan Juyeong (Hani) keluar dari situasi berbahaya.

Namun, Se Jin tidak menghargai bantuan mereka, dan dia berteriak pada mereka. Keempat remaja itu melarikan diri ke gunung di mana tidak ada yang bisa menemukan mereka. Se Jin meminta mereka untuk membantunya mengakhiri kehamilannya.

Melalui film ini, sang sutradara mendapat pujian kritis karena berusaha mengeksplorasi aspek gelap masyarakat Korea. Seperti masalah remaja yang melarikan diri yang tinggal di jalanan tanpa bimbingan orangtua atau perawatan orang dewasa. "Young Adults Matter" ini telah mendapat penghargaan "Today's Vision of Korean Film" dan penghargaan KTH di Festival Film Internasional Busan ke 25.

Hani debut bersama EXID tahun 2012 lewat lagu "Who'z That Girl". Selain menyanyi, Hani sendiri memiliki banyak aktivitas di luar grupnya. Hani sempat menjadi trainee di JYP Entertainment bersama Hyorin Sistar, Song Ji Eun dan U.Ji BESTie. Namun ia terpaksa keluar karena menjalani pertukaran pelajar ke Tiongkok. Karena itu, Hani dikenal sebagai salah satu idol yang cukup fasih berbahasa Mandarin dan Inggris selain Korea.

Sementara itu, Hani baru-baru ini diketahui publik berdonasi untuk perlindungan remaja secara diam-diam. Ternyata Hani sudah lama berdonasi di sebuah organisasi nirlaba Beautiful Store.

Komentar Anda

Tags

Topik Berita

Rekomendasi Artikel