Tina Toon Bagikan Momen Presiden Jokowi Perdana Terima Vaksin, Tegaskan Jika Aman dan Halal

Foto: Tina Toon Bagikan Momen Presiden Jokowi Perdana Terima Vaksin, Tegaskan Jika Aman dan Halal instagram



Tina Toon bagikan potret Presiden Jokowi menerima vaksin perdana di laman Instagram pribadinya. Sejumlah harapan dan doa tak lupa Tina panjatkan untuk Indonesia.

Kanal247.com - Artis sekaligus politikus muda Tina Toon membagikan momen Presiden Joko Widodo (Jokowi) sedang menerima vaksin perdananya pada Rabu (13/1). Vaksin untuk Covid-19 memang sudah dijadwalkan akan mulai didistribusikan per hari ini.

Vaksin Corona ini diketahui merupakan buatan Sinovac Biotech Ltd., Tiongkok. Vaksin Sinovac juga sudah mendapatkan izin dari BPOM dan sertifikat halal MUI.

Sementara itu, Tina membagikan foto Presiden Jokowi sedang duduk sambil disuntik vaksin oleh tim tenaga medis. Presiden Jokowi terlihat mengenakan kemeja putih lengkap dengan celana panjang hitam seperti biasanya.

Tina juga menegaskan bahwa Presiden Jokowi adalah orang yang mendapatkan suntikan vaksinasi pertama. Hal itu dimaksudkan agar masyarakat Indonesia mempercayai jika vaksin yang digunakan aman dan halal.

"Presiden Kita Pak @Jokowi Telah Disuntik Vaksin Covid19 ... Hopefully Vaksinasi Kita Disini Lancar dan Corona Cepat Hilang Dari Indonesia dan Dunia & SEMUA PULIH LAGI ... New Hope !!! New Spirit !!! New Normal Life," tulis Tina di postingan Instagram pribadinya. "Btw Jd Org Yg Disuntik Pertama Kata Pak Presiden Supaya Membuktikan Vaksinnya Aman & Halal ... So Kita Berdoa Agar Ini Menjadi Kebaikan Untuk Kita Semua #Vaccine #Vaksin #Indonesia."

Masyarakat Indonesia diharapkan tak perlu khawatir dan meragukan kualitas dari vaksin tersebut. Sejumlah artis seperti Raffi Ahmad juga turut menjadi orang penting yang hadir dalam pemberian vaksin perdana.

Tina juga berharap dengan adanya vaksin ini dapat menyelesaikan permasalahan pandemi Covid-19 di Indonesia. Ia juga berharap tatanan maupun perekonomian di Indonesia dapat segera pulih kembali.

Ia juga berharap agar Indonesia dapat memiliki harapan dan semangat baru di era new normal. Pasalnya, Covid-19 ini telah cukup lama menghantui masyarakat Indonesia.

Beragam kometar publik lantas berdatangan. Beberapa dari mereka turut menyuarakan pendapat dan mengaku juga siap menerima vaksin Covid-19 tersebut.

Saya dab keluarga siap divaksin,” kata akun @dev******. “Semoga secepatnya bisa di vaksin ke masyarakat tanpa ada penolakan dari pihak manapun,” sambung akun @drg******.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel