Ilhon Keluar dari BTOB Usai Terkena Skandal Ganja

Foto: Ilhon Keluar dari BTOB Usai Terkena Skandal Ganja



Dalam pernyataan resmi agensi yang dirilis ke media hari ini, Cube Entertainment berbagi bahwa Ilhoon tidak ingin merusak citra grup lagi, dan memutuskan untuk mundur dari BTOB mulai hari ini.

Kanal247.com - Pada 21 Desember lalu, Ilhoon dilaporkan telah ditangkap oleh polisi setelah menggunakan marijuana atau ganja. Polisi mengkonfirmasi hal ini melalui kesaksian dari kaki tangan dan aktivitas pemeriksaan rekening bank yang menunjukkan bahwa member BTOB itu menggunakan ganja bersama kenalannya beberapa kali, hingga tahun lalu.

Meski awalnya menyatakan bahwa tak mengetahui hal ini, agensinya yakni Cube Entertainment kemudian mengonfirmasi berita tersebut. Pada Kamis (31/12), Cube Entertainment pun mengumumkan Ilhoon tidak lagi menjadi bagian dari BTOB setelah skandal ini.

Dalam pernyataan resmi mereka yang dirilis ke media hari ini, Cube Entertainment berbagi bahwa Ilhoon tidak ingin merusak citra grup lagi, dan memutuskan untuk mundur dari grup. Dilansir dari Koreaboo pada Kamis (31/12), berikut adalah pernyataan Cube Entertainment.

Halo.

Ini Cube Entertainment.

Pertama-tama, kami ingin meminta maaf atas masalah yang disebabkan oleh artis kami, Jung Ilhoon.

Jung Ilhoon sangat merefleksikan tindakannya yang merusak kepercayaan banyak penggemar dan menyebabkan mereka merasa kecewa. Kami juga menanggapi masalah ini dengan serius, dan setelah diskusi yang cermat, kami memutuskan untuk menghormati pendapatnya yang tidak ingin merugikan grup lagi, dan Ilhoon telah memutuskan untuk meninggalkan BTOB hari ini.

Dia merasakan tanggung jawab yang besar atas situasi saat ini dan dia akan melakukan yang terbaik untuk dengan setia melakukan penyelidikan di masa depan.

BTOB akan melanjutkan aktivitas mereka sebagai grup beranggotakan 6 orang di masa depan, dan kami akan terus melakukan yang terbaik untuk mendukung BTOB dan membantu mereka menunjukkan sisi musik yang lebih dewasa.

Sekali lagi, terima kasih telah mendukung BTOB, dan kami ingin meminta maaf kepada para penggemar.

Sementara itu, saat ini Ilhoon sedang menjalankan wajib militernya sejak Mei lalu. Sebelumnya, polisi juga dilaporkan mengamankan bukti bahwa Ilhoon membeli ganja menggunakan cryptocurrency atau mata uang kripto yang dipakai secara digital, alih-alih uang tunai untuk menghindari pemeriksaan polisi. Kasusnya dikatakan telah diteruskan ke penuntutan pada Juli lalu.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel