Paham Perasaan Ibu Hamil Ngidam, Teuku Wisnu Langsung Lakukan Hal Tak Disangka Ini

Foto: Paham Perasaan Ibu Hamil Ngidam, Teuku Wisnu Langsung Lakukan Hal Tak Disangka Ini instagram



Teuku Wisnu langsung melakukan ini ketika mendapatkan curhatan dari salah satu warganet di akun Instagram pribadinya, mengaku tengah hamil dan tengah mengidam.

Kanal247.com - Kehidupan para selebriti memang selalu identik dengan kemewahan dan glamor. Meski begitu, tak sedikit selebriti yang dikenal sangat dermawan karena gemar membantu sesama.

Teuku Wisnu menjadi salah satu selebriti yang dikenal sangat dermawan. Meski begitu, kebaikan Wisnu jarang terlihat di permukaan. Pasalnya, Wisnu memilih berbuat baik secara diam-diam.

Baru-baru ini, Wisnu mendapatkan komentar dari seorang warganet yang ternyata pelanggan salah satu bisnis makanannya yakni Malang Strudel. Warganet tersebut mengungkapkan bahwa tengah ingin memakan Malang Strudel karena tengah ngidam, namun tokonya justru tutup.

Wisnu pun ternyata membaca komentar tersebut dan langsung meminta karyawannya di Malang Strudel untuk langsung mengantarkan kepada sang pelanggan. Wisnu menyebutkan kue tersebut menjadi kejutan. Suami Shireen Sungkar itu merasa bahwa ibu hamil yang ngidam harus dituruti.

"Baca curhatannya di Instagram. Pelanggan setia Malang Strudel, Ibu Dewi Arum ngidam oleh-oleh kue kami. Alhamdulillah, tim kami akhirnya mengirimkan langsung produk kami ke ibu Arum," terang Wisnu seperti yang dilansir dari laman detikHot.

"Ini kejutan untuknya," kata Wisnu. "Orang ngidam sebisa mungkin harus kita penuhi ya," lanjutnya.

Wisnu sendiri mengaku sebenarnya beberapa toko kuenya di Malang, Jawa Timur harus ditutup karena pandemi virus corona. Wisnu sedih lantaran terpaksa menutup outlet pertamanya. Wisnu mengaku mempunyai banyak kenangan dan banyak belajar serta mendapatkan pengalaman dari toko kue Malang Strudel pertamanya.

"Sedih sekali, kita terpaksa menutup Malang Strudel Singosari. Ini outlet pertama yang saya dan teman-teman rintis dari mulai petakan sampai besar dan mampu menampung parkir mobil banyak sampai bus, akhirnya ditutup. Banyak kenangan, banyak belajar dan banyak pengalaman di sini," ungkap Wisnu.

Komentar Anda

Tags

Topik Berita

Rekomendasi Artikel