Jarang Diekspos, Member Aespa Kenang Hari-Hari Penuh Tekanan Semasa Jadi Trainee

Foto: Jarang Diekspos, Member Aespa Kenang Hari-Hari Penuh Tekanan Semasa Jadi Trainee Instagram



Resmi debut bersama dengan Aespa, keempat cewek cantik itu mengaku tak bisa melupakan masa trainee yang melelahkan namun penuh dengan tekanan serta kenangan manis.

Kanal247.com - SM Entertainment tak henti-hentinya membuat kejutan bagi para penggemarnya. Di tahun 2020 ini mereka bahkan telah menyiapkan salah satu grup K-Pop baru. Ya, mereka adalah Aespa yang telah resmi debut pada 17 November lalu lewat single perdana mereka bertajuk "Black Mamba".

Datang dari salah satu agensi terbesar di Korea Selatan, banyak yang mengatakan bahwa Aespa adalah Rookie Group of the Year. Aespa sendiri digawangi oleh empat idol cantik yakni Winter, Karina, Ningning dan Giselle. Saat diperkenalkan pertama, visual dari para member langsung mencuri perhatian karena memang benar-benar kuat.

Setelah resmi debut para member kini sibuk promosi di sejumlah program. Pada Senin (7/12), rookie group itu datang ke radio MBC FM4U "Kim Shinyoung Noon Song of Hope". Selama episode tersebut, DJ Kim Shinyoung meminta mereka untuk berbagi perasaan atas kesuksesan debut mereka. Untuk ini, Winter menjelaskan, "Sebenarnya, aku masih belum bisa merasakannya."

Karina kemudian menambahkan, "Saya merasa kami mendapatkan popularitas ketika video kami muncul di daftar video populer Youtube." Dia melanjutkan, "Ketika saya masih trainee, saya bermimpi untuk mendengarkan musik saya saat saya berkeliaran di jalanan. Sangat disayangkan bahwa saat ini, kami tidak bisa benar-benar keluar (karena pandemi COVID-19)."

Selanjutnya para member lain juga mengenang bagaimana perjalanan mereka selama masih menjadi trainee. Bagi Ningning yang menjalani masa trainee paling lama mengaku sangat gugup dan tertekan saat diberitahu bahwa dirinya akan segera debut. Namun ia mengaku mendapatkan kekuatan dari para senior yang terus memberikan dukungan kepada dirinya.

"Secara pribadi, masa pelatihan saya singkat. Saya selalu berusaha sebaik mungkin untuk meningkatkan dan mempelajari berbagai hal dari hari ke hari," jelas Giselle. "Di antara para anggota, saya melewati masa pelatihan terlama. Saya adalah seorang trainee selama 5 tahun. Ketika saya diberi tahu bahwa saya akan debut, saya merasakan tekanan tapi aku juga berterima kasih kepada sunbaenim yang mendukungku. Daripada merasakan tekanan, ini saatnya kita menikmati promosi kita sekarang," sambung Ningning.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel