Nathalie Holscher Kenang Permintaan Terakhir Sang Ibu Sebelum Meninggal Dunia, Jajan Sederhana Ini

Foto: Nathalie Holscher Kenang Permintaan Terakhir Sang Ibu Sebelum Meninggal Dunia, Jajan Sederhana Ini Instagram



Nathalie Holscher kembali mengenang pengalaman sedih saat berbincang-bincang dengan anak Sule, Putri Delina. Nathalie mengaku belum sempat memberikan permintaan terakhir almahumah sang ibu.

Kanal247.com - Nathalie Holscher kembali mengenang pengalaman yang tak terlupakan dalam hidupnya. Pengalaman tak terlupakan tersebut ternyata berkaitan dengan kehilangan orang tersayang.

Hal ini diungkap Nathalie saat mengobrol santai dengan anak Sule, Putri Delina. Awalnya, Putri meminta Nathalie untuk menyebutkan pengalaman yang membuatnya sedih hingga kini tidak bisa dilupakan.

Tanpa ragu, Nathalie langsung menjawab pengalaman tersebut berkaitan dengan kehilangan almarhumah sang ibunda. "Ditinggal sama almarhum mama," ucap Nathalie dalam tayangan video yang diunggah di kanal YouTube SUNAH OFFICIAL pada Senin (26/10).

Nathalie kemudian mengungkapkan bahwa ia sering berkeluh kesah kepada sang ibunda. Oleh sebab itu, Nathalie merasa sangat kehilangan saat sang ibunda menghembuskan napas terakhirnya. Sang ibunda meninggal secara tiba-tiba saat ia tidak berada di dekat almarhumah.

"Tiba-tiba di-calling sama adik, mama itu udah enggak ada," cerita Nathalie. "Itu serangan jantung mendadak. Itu aku lagi kerja, baru pulang dari Semarang."

Selain itu, Nathalie juga mengingat permintaan terakhir sang ibunda. Sangat sederhana, sang ibunda kala itu ingin dibawakan oleh-oleh saat Nathalie.

"Udah sampai di airport, 'Ma, ini udah sampai, ya. Ini bentar lagi sampai Cengkareng.' 'Oh, ya udah, hati-hati.' Titip itu, Almond Crispy (oleh-oleh)," ungkap Nathalie.

Sesampainya di Cengkareng, Nathalie kemudian mendapatkan kabar sang ibunda sudah meninggal dunia. Ia pun merasa sedih saat mengetahui sang ibunda sudah berada di kamar jenazah. Nathalie juga belum sempat memberikan oleh-oleh untuk sang ibunda.

"Pas sampai Cengkareng, dapat telepon. 'Oh, mama, nih.' Bunda mau ngabarin, (ternyata) mama udah enggak ada," papar Nathalie. "Sampai ke rumah sakit, kirain masih di ruangan ICU, udah di kamar jenazah."

"Jadi, di situ masih enggak bisa dilupain," pungkas Nathalie. "Kenapa harus di kamar jenazah aku lihatnya, gitu. 'Dan oleh-olehnya juga belum dikasih ini, Ma.' Gitu, lho. Jadi, sedih."

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel