7 Gaya Rambut Ini Bisa Bikin Terlihat Tinggi dan Ramping, Yuk Coba!

Foto: 7 Gaya Rambut Ini Bisa Bikin Terlihat Tinggi dan Ramping, Yuk Coba! instagram



Beberapa gaya rambut ini cocok untuk dipilih para wanita yang tidak terlalu tinggi, bakal memberikan kesan tubuh menjadi lebih ramping juga. Yuk, coba ikuti gaya rambut tersebut di sini.

Kanal247.com - Penampilan menarik memang selalu diidam-idamkan oleh semua orang. Meski begitu, tak sedikit yang merasa tidak percaya diri lantaran mempunyai tubuh mungil.

Berbagai cara agar terlihat lebih tinggi pun dilakukan banyak orang. Mulai dari memilih outfit yang memberikan kesan tinggi hingga menggunakan sepatu hak tinggi.

Ternyata mengubah gaya rambut juga bisa dilakukan, lho. Berikut adalah beberapa gaya rambut yang bisa dipilih agar terlihat lebih tinggi dan ramping!

1. Pilih Gaya Rambut Pendek

Pilih Gaya Rambut Pendek twitter

Jika kamu suka potongan rambut pendek, kamu beruntung. Semua model rambut pendek bisa memberikan kesan lebih tinggi. Pasalnya, rambut pendek akan menunjukkan bagian leher, sehingga kamu terlihat lebih tinggi. Rambut pendek juga sangat mudah diatur, cocok untuk kamu yang malas ribet.

2. Rambut Pendek dengan Poni

Rambut Pendek dengan Poni instagram

Buat pecinta model rambut pendek, tak ada salahnya mencoba memberikan poni nih. Gaya rambut pendek dengan poni cocok banget untuk yang bertubuh mungil. Rambut pendek akan menonjolkan leher, dan poni akan membantu terlihat lebih tirus.

3. Asimetris Bob agar Tampilan Lebih Unik

Asimetris Bob agar Tampilan Lebih Unik

Asimetris bob adalah pilihan untuk kamu yang suka tampil agak menonjol. Potongan ini bisa dipilih jika bosan dengan gaya rambut pendek yang biasanya. Tampilan asimetris di bagian kanan dan kiri dari rambut membantu memberikan kesan kepala lebih besar. Sehingga, cocok untuk perempuan bertubuh mungil.

4. Rambut Layer Beri Volume Rambut

Rambut Layer Beri Volume Rambut

Rambut layer adalah salah satu yang kerap dipilih oleh perempuan. Rambut potongan layer akan memberikan volume pada rambut, sehingga cocok dipilih untuk orang-orang yang merasa memiliki rambut tipis. Volume dari potongan layer ini juga bisa membantu membuat tubuh tampak tinggi.

5. Beri Highlights Rambut Bikin Kepala Lebih Panjang

Beri Highlights Rambut Bikin Kepala Lebih Panjang twitter

Saat ini, memberikan highlights pada rambut sangat populer nih. Highlights akan menambah dimensi pada rambut yang membuat kepala terlihat lebih panjang. Gaya rambut ini pun sangat unik dan akan memberikan kesan berbeda dari dirimu. Cocok buat yang bosan dengan gaya rambut itu-itu saja.

6. Kuncir Kuda Paling Mudah Bikin Tinggi

Kuncir Kuda Paling Mudah Bikin Tinggi twitter

Gaya rambut kuncir kuda akan langsung memberikan kesan tubuh lebih tinggi. Kuncir kuda pun akan mempermudah aktivitasmu dan sangat nyaman. Rambut yang ditarik ke belakang akan memfokuskan orang ke wajah dan leher, itulah sebabnya perempuan dengan gaya rambut kuncir kuda tampak lebih tinggi.

7. Cepol Rambut agar Terlihat Tinggi

Cepol Rambut agar Terlihat Tinggi instagram

Gaya rambut cepol atau high bun bakal langsung membuat seseorang tampil lebih tinggi. Pasalnya, rambut yang diikat ke atas dengan model high bun akan menambah tinggi lewat rambut. Jadi tubuh bisa terlihat tinggi beberapa cm sekaligus.

Gimana? Tertarik untuk mencoba gaya rambut di atas agar terlihat lebih tinggi? Eiiits, ada pula lho gaya rambut yang bikin terlihat tua dalam sekejap, cari tahu di sini deh!

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel