Jordi Onsu Kabarkan Kondisinya Usai Tak Sengaja Makan Nasi Uduk Basi

Foto: Jordi Onsu Kabarkan Kondisinya Usai Tak Sengaja Makan Nasi Uduk Basi instagram



Jordi Onsu langsung menyita perhatian setelah mengaku tak sengaja memakan makanan yang sudah basi, begini kondisi terbaru adik presenter Ruben Onsu ini.

Kanal247.com - Jordi Onsu baru saja mengalami sebuah kejadian yang kurang menyenangkan belum lama ini. Pasalnya ia mengaku secara tak sengaja melahap makanan yang ternyata sudah basi.

Kabar ini disampaikan langsung oleh Jordi melalui sebuah unggahan di akun Instagram miliknya. Pada postngan Insta Stories, Jordi nampak mengunggah foto tangannya yang tengah diinfus.

Dalam foto itu terlihat Jordi yang mengenakan baju berwarna putih lengan pendek tengah mengistirahatkan tangannya di pinggiran sofa. Bersamaan dengan itu Jordi lantas menceritakan terkait alasan tangannya harus diinfus ini.

Adik presenter Ruben Onsu ini mengaku tak sengaja memakan nasi uduk yang sudah basi. Alhasil ia pun mengalami mual dan sakit perut. Jordi bahkan sampai menyampaikan bahwa ia akan absen dalam kontennya Kakak Beradik Podcast (KBP) terlebih dahulu.

Nah kemarin tuh aku kemakan nasi uduk basi. Jadi seharian mual dan nggak enak perut,” ungkap Jordi Onsu pada unggahan Insta Stories, Kamis (8/10). “Malam ini aku libur KBP ya. Isi bensin dulu,” tutupnya.

Jordi Onsu Kabarkan Kondisinya Usai Tak Sengaja Makan Nasi Uduk Basi

Instagram/@jordionsu

Meski begitu Jordi nampak tak lupa untuk terus mengabarkan kondisi terbarunya. Hal ini terlihat pada unggahan Jordi selanjutnya yang menunjukkan aktivitasnya di keesokan paginya.

Ia nampak asyik mengunggah momen olahraga dengan menggunakan alat gym. Jordi bahkan berseloroh mengenai lamanya ia menghabiskan waktu untuk berolahraga hari itu. “Jalanin aja, 45 menit,” tulisnya.

Lebih lanjut, Jordi juga kemudian menceritakan terkait menu makanan yang ingin disantapnya hari ini. Terakhir Jordi Onsu juga terlihat sudah kembali disibukkan dengan pekerjaannya dengan mempromosikan bisnis kulinernya. “Abis ini mau makan rendang tanpa minyak, tanpa santan,” kata Jordi Onsu.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel