Tak Cuma Hitam dan Putih, 6 Warna Sepatu Ini Cocok Dikenakan Pakai Outfit Apa Saja

Foto: Tak Cuma Hitam dan Putih, 6 Warna Sepatu Ini Cocok Dikenakan Pakai Outfit Apa Saja freepik



Beberapa warna sepatu ini bisa menjadi pilihan alternatif selain hitam dan putih lantaran cocok dipadukan dengan jenis pakaian apa pun serta tampil boyish atau feminin.

Kanal247.com - Sepatu menjadi alas kaki yang paling penting dimiliki oleh setiap orang. Beragam jenis sepatu dan warna pun akan membantu setiap orang untuk tampil lebih menarik.

Namun, tidak semua warna sepatu akan terlihat cocok ketika dipadukan dengan outfit tertentu. Tidak heran jika orang-orang kerap memilih hitam atau putih sebagai sepatu andalan mereka.

Ternyata ada lho warna-warna sepatu yang tetap cocok dipakai di segala outfit. Apa saja? Cek di sini, ya!

1. Abu-abu Warna Netral Banget

Abu-abu Warna Netral Banget pinterest

Abu-abu bisa dibilang sebagai warna paling mudah dikombinasikan dengan segala outfit lantaran sangat netral. Abu-abu tak kalah dengan hitam dan putih yang dianggap warna netral. Tidak heran jika warna sepatu abu-abu sangat banyak disukai oleh orang-orang.

2. Navy Beri Kesan Sederhana Tapi Tak Culun

Navy Beri Kesan Sederhana Tapi Tak Culun pinterest

Banyak orang yang merasa bahwa sepatu warna hitam terkesan terlalu formal, hingga bak anak sekolahan. Namun, enggan memilih warna terang karena tidak mau tampil mencolok. Pilihan penggantinya adalah sepatu dengan warna biru dongker alias navy. Sepatu warna navy membantu untuk tampil sederhana bak dengan sepatu hitam tapi tak terkesan culun.

3. Cokelat Terlihat Estetik

Cokelat Terlihat Estetik pinterest

Warna cokelat juga bisa menjadi alternatif sepatu yang cocok digunakan dengan outfit jenis apa pun. Sepatu warna cokelat memungkinkan untuk bergaya kasual hingga feminin tanpa terlihat aneh. Sepatu warna cokelat pun cenderung estetik kalau dibuat foto-foto, lho.

4. Tampil Berani dengan Maroon

Tampil Berani dengan Maroon pinterest

Beberapa orang suka berpenampilan cukup mencolok untuk kegiatan mereka sehari-hari. Bahkan warna tak ragu untuk memilih warna sepatu gonjreng. Maroon atau merah gelap bisa dijadikan pilihan warna sepatu yang mencolok namun cocok dikombinasikan dengan pakaian apa saja. Maroon juga tidak akan membuat tampilan terkesan norak seperti sepatu warna merah.

5. Denim Beri Kesan Mahal

Denim Beri Kesan Mahal pinterest

Sepatu warna denim sama halnya dengan jeans yang bisa dikombinasikan dengan outfit apa pun, nih. Mulai dari gaya kasual dengan celana, atau pakai rok akan tetap terlihat menarik dengan menggunakan sepatu dengan warna denim. Warna denim juga akan membuat sepatu milikmu terkesan mahal lantaran jarang yang memilih warna ini.

6. Merah Muda Pastel untuk Tampil Feminin

Merah Muda Pastel untuk Tampil Feminin pinterest

Sebagian wanita cenderung suka terlihat feminin di setiap penampilan mereka meski menggunakan outfit sederhana. Hal ini bisa diakal dengan memilih sepatu warna merah muda pastel, nih. Warna ini akan memberikan kesan manis meski kamu tampil kasual dengan jeans dan kaos oblong, deh.

Nah, cukup banyak kan alternatif warna sepatu yang bisa dipilih selain hitam dan putih untuk segala outfit. Kamu bisa padukan dengan baju oversize yang lagi hits banget. Tak cuma kekinian, ada beberapa alasan menarik kamu harus punya baju oversize. Cari tahu alasannya di sini, ya!

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel