Sempat Sebut Lesty Tanggung Fee MC Nikah Rizki DA, Richard Ricardo Kini Justru Beber Fakta Terbalik

Foto: Sempat Sebut Lesty Tanggung Fee MC Nikah Rizki DA, Richard Ricardo Kini Justru Beber Fakta Terbalik Instagram



Richard Ricardo sebelumnya mengisyaratkan jika Lesty Kejora yang menanggung biaya pembayaran untuk dirinya yang menjadi MC di pernikahan Rizki DA dan Nadya Mustika Rahayu.

Kanal247.com - Beberapa waktu lalu, MC pernikahan Rizki Syafaruddin dan Nadya Mustika Rahayu, yakni Richard Ricardo membeberkan hal mengejutkan. Pasalnya, ia mengungkapkan kalau Lesti Andryani atau Lesty Kejora lah yang menanggung biaya pembayaran untuk dirinya saat menjadi MC.

"Aku sih enggak tahu dia (Lesty) panitia atau enggak, cuman yang aku tahu Lesty meng-hire MC," beber Richard saat di "Rumpi". "Jadi yang bayar kamu MC siapa, yang menghubungi?" tanya Feni Rose. "Ya, yang menghubungi," ungkapnya.

Namun baru-baru ini, Richard justru membeberkan hal sebaliknya. Ia mengungkapkan kalau bukan Lesty yang menanggung biaya pembayaran untuk dirinya, melainkan pihak Rizki sendiri.

"Dari awal yang menghubungi saya itu Lesty, jadi mindset saya Lesty yang bayar. Sampai hari H mindset saya Lesty yang bayar. Tiba-tiba di 'Rumpi' itu saya tidak menyebutkan Lesty yang bayar, boleh ditonton tayangannya. Tapi ramai karena mungkin netizen dan fans mereka membuat asumsi sendiri seolah-olah Lesty yang bayar. Padahal aku bilang Lesty yang menghubungi terus iklan kan," beber Richard.

Enggan salah paham berkepanjangan yang membuat Richard akhirnya buka suara. Ditambah lagi, Lesty sampai dihubungi oleh pihak Rizki agar memberikan klarifikasi.

"Yang menghubungi sebenarnya banyak. Ada Lesty, ada WO. Terus tiba-tiba Lesty dihubungi sama salah satu keluarga Rizki. Lesty WhatsApp saya juga, 'Kak ini keluarga Rizki menghubungi Dede (panggilan akrab pada Lesty), tolong diklarifikasi aja, supaya sama-sama enak. Ternyata Dede bukan yang bayar," ungkap Richard.

"Memang Lesty ada niatan untuk membayar atau nyumbang sebagai hadiah gitu. Tapi ternyata tidak jadi. Yang membayar itu pihaknya Rizki," lanjut Richard. "Saya sebagai MC enggak masalah mau Rizki yang bayar, Lesty yang bayar, ya saya sama-sama diuntungkan. Namanya juga saya kerja."

Namun pengakuan Richard tersebut malah ditanggapi sinis oleh para netter. Bahkan beberapa pihak sampai menduga pihak Rizki telah menyogok Richard untuk memberikan klarifikasi.

"Lah lu sendiri yg blg ditv lesty yg bayarin skrg beda lagi kocagggg lu bambangggggggg," komentar akun @ai*****27. "Ihh plin-plan amat sih nih orang, jangan2 ini orang di sogok, kemaren ngomong A sekarang ngomong B awas aja lu lusa ngomong C," sambung akun @ib*****ya.

"Ini maah di sruh lesti biar klarifikasi, biarr mma isda dn riski 2R gk di bully gaessss,in maah udh bisa di tebakkkkk, sungguh muliaa hati ddeeee," sedangkan timpal akun @po******ta. "Udah yakin ini mah.. dede mengalah... best de," imbuh akun @ie*****ka.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel