Ayah Tiri Vicky Prasetyo Anggap Hukum Indonesia Tak Adil, Langsung Ajak untuk Tinggal di Turki

Foto: Ayah Tiri Vicky Prasetyo Anggap Hukum Indonesia Tak Adil, Langsung Ajak untuk Tinggal di Turki Instagram



Vicky Prasetyo akhirnya bebas dari Rutan Salemba usai Pengadilan Negeri memberikan putusan penangguhan tahanan. Ibu Vicky, Emma Fauziah, lantas mengatakan bahwa sang suami ingin Vicky tinggal di Turki.

Kanal247.com - Penangguhan penahanan Vicky Prasetyo telah dikabulkan Majelis Hakim Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan. Vicky pun resmi keluar dari Rutan Salemba, Jakarta Pusat pada Kamis (17/9).

Ibunda Vicky, Emma Fauziah, sebelumnya rela jauh-jauh datang dari Turki untuk mendampingi sang putra dalam menjalani proses hukumnya. Emma juga mengungkap pesan dari suaminya, Baba Mustafa, untuk membawa Vicky dan keluarga tinggal di Turki.

"Suami aku bilang 'sudah lah kalian nggak usah tinggal di Indonesia lagi, kalian tinggal di sini saja semuanya," ungkap Emma saat ditemui di kawasan Jakarta Selatan pada Kamis (17/9) malam seperti dilansir dari Suara. "(Katanya) Di sini lebih damai, itu istilahnya."

Menurut keterangan Emma, sang suami menawarkan hal tersebut saat mengetahui Vicky tersandung kasus pencemaran nama baik terhadap Angel Lelga. Setelah Emma menceritakan kepada Mustafa, sang suami langsung terkejut. Selama ini, Emma memang selalu memberitahu perkembangan kasus Vicky kepada sang suami.

"Dia itu kaget lihat hukum di Indonesia seperti ini, tidak adil lah istilahnya," papar Emma. "Aku selalu ngomong 'kenapa sampai bisa seperti itu?' Terus aku ceritain satu-persatu bahwa kejadiannya seperti ini 'oh seperti itu, ya sudah lebih baik kalian tinggal di sini saja, nggak usah tinggal di sana'. Gitu kata suami aku."

Selain itu, Emma telah meminta izin kepada sang suami untuk pulang ke Indonesia demi mendampingi Vicky menghadapi proses hukum. "Dia sangat mendukung sih, (suami bilang) 'ya sudah sana pulang saja, dia sangat butuh sosok kamu'. Alhamdulillah suami saya mengizinkan aku langsung berangkat," terang Emma.

Meski jalan persidangan Vicky masih panjang di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, namun Emma mengaku akan selalu mendampingi sang putra hingga kasusnya selesai. "Insya Allah ditemani terus, sampai kasus ini selesai, sampai putusan," pungkas Emma.

Seperti diketahui, Vicky Prasetyo ditangkap pihak kepolisian atas kasus pencemaran nama baik terhadap mantan istrinya. Angel tak terima dituduh berzina dengan lelaki bernama Fiki Alman.

Komentar Anda

Tags

Topik Berita

Rekomendasi Artikel