Irwan Mussry Pamer Potret Adem dengan Al Ghazali yang Sedang Ultah, Sontak Pancing Rasa Kagum
Irwan Mussry pajang foto adem bareng anak sulung Maia Estianty, Al Ghazali, yang sedang bertambah usia. Netter ngaku dibuat semakin kagum hingga serbu dengan pujian.
Kanal247.com - Awal bulan September ini menjadi hari yang istimewa bagi aktor muda Al Ghazali yang sedang memperingati momen ulang tahunnya. Pasalnya Al Ghazali genap menginjak usia 23 tahun di hari ini tanggal 1 September.
Beragam ucapan selamat ulang tahun pun berdatangan untuk Al dari orang-orang terdekat, terutama keluarga. Ayah sambung Al, Irwan Mussry menjadi salah satu orang yang gercep memberi ucapan selamat untuknya.
Irwan Mussry nampak memamerkan salah satu koleksi foto adem bersama Al. Dalam foto itu keduanya terlihat asyik duduk bersama seraya tertawa lebar. Suami Maia Estianty pun tak lupa menyisipkan doanya untuk Al.
“Selamat ulang tahun yang ke-23 @alghazali7 – semoga hari ini dipenuhi dengan cinta dan tawa, dan semoga hari-harimu ke depan diberkati dengan segala hal baik dalam hidup,” tulis Irwan Mussry. “Penuh cinta, Dad,” tutupnya.
Perlakuan manis Irwan Mussry untuk Al ini langsung membuat Maia Estianty bereaksi. Ibu tiga anak ini nampak meninggalkan banyak emotikon hati merah di kolom komentar postingan suaminya.
Sementara itu netizen lain tak kalah ramai menyahuti komentar Maia tersebut. Sebagian besar dari mereka meninggalkan pujian bertubi-tubi kepada Irwan Mussry. Rupanya postingan manis ini sukses memancing rasa kagum di hati mereka melihat perhatian dari sosok suami Maia.
“Suami terbaik..yg selalu berdoa utk istri dan anak2nya, walau hanya ayah sambung tapi sangat perhatian & bersikap bijak. Allah akan memberi balasan yg terbaik pula dr sikap2 yg baik,” papar akun @yanti******. “The best daddy in the world,” sahut akun @aprilia*****.
“Adem bener liatnya..sehat2 semuanya,” celetuk @wulan******. “Terharu dn bangga lihat pak Irwanmussry,” tutur akun @1408*****. “Ayah yg sempurna,” puji @evi*****.