Dibongkar Orang Dekat, Sikap Syifa Hadju Saat Tak Tersorot Kamera Bikin Fans Makin Jatuh Hati
Dibongkar oleh salah satu orang dekat, perlakuan Syfa Hadju ini saat tak sedang berada di depan kamera bikin banyak netizen makin jatuh hati. Pujian sontak berdatangan.
Kanal247.com - Artis muda dan cantik Syifa Hadju kembali banjir pujian baru-baru ini. Tak hanya karena paras cantiknya, namun sesuatu yang ia lakukan panen pujian dan acungan jempol dari netizen Indonesia.
Dilansir melalui akun Instagram salah satu orang dekat Syifa Hadju, yakni MUA Ryan Ogilvy, kekasih Rizky Nazar ini baru saja memberikan perlakuan yang manis dan hangat saat berada di belakang panggung dan tak tersorot kamera. Ryan mengungkapkan bagaimana Syifa Hadju memborong banyak makanan untuk mereka.
“Tampilnya di segmen 8, itu sekitar jam 12an mlm. Jd kita start make up nya jam 9mlm. Kita gak capek, kita gak bete nunggu nya. Adek Syifa pesen martabak banyak banget! Makasih dek!” cerita Ryan Ogilvy.
Tak hanya itu, Ryan juga menyaksikan sendiri bagaimana sikap profesional seorang Syifa Hadju. Seolah tak kenal kata lelah, artis muda ini justru langsung kembali ke puncak untuk syuting sinetronnya begitu acara selesai. “Dan hebatnya lagi, abis acara Syifa lgsg balik ke puncak utk callingan pagi bgt shooting sinetron nya,” sambungnya.
Menanggapi unggahan ini, Syifa tak kalah meninggalkan komentar manis dengan balik mengucapkan rasa terima kasih. “Aaaa makaci kakaaa udh ditemenin kl gak gabut aku,” selorohnya.
Tak pelak, netizen lainnya khususnya fans semakin dibuat jatuh hati mengetahui fakta tentang Syifa Hadju ini. Pujian dan sanjungan pun sontak mengalir deras tak terbendung di kolom komentar.
“Masyaallah udh baik cantik lgi,” kata akun @ptri******. “MasyaAllah bgt,” sambung akun @a___sen*****. “MasyaAllah syif, love you kmu cantik bngtttt zayang,” sahut @nadira******.
“Semangattt sayanggkuu @syifahadjureal semoga lelah nya menjadi berkah, semangatt berkarya yaa. Kita bangga sama kamu,” lanjut akun @rizkysy*****. “Cantik luar dalam,” imbuh @akui******.