Ifan Seventeen Demam Tinggi 2 Hari Gara-gara Cotton Bud, Begini Awal Mula Ceritanya

Foto: Ifan Seventeen Demam Tinggi 2 Hari Gara-gara Cotton Bud, Begini Awal Mula Ceritanya Instagram



Ifan Seventeen sampai mengalami demam tinggi selama 2 hari setelah mencoba membersihkan telinganya dengan menggunakan cotton bud, simak seperti ini penjelasannya.

Kanal247.com - Ifan Seventeen langsung membagikan informasi penting setelah mengalami peradangan di bagian telinganya belum lama ini. Bahkan ia sampai harus periksa ke spesialis THT karena sakit yang dirasakannya saat itu.

Rupanya sakit yang dialami oleh Ifan Seventeen ini bermula akibat penggunaan cotton bud. Berniat membersihkan telinga, kulit Ifan yang sensitif justru malah mengalami peradangan dan membuatnya merasakan sakit yang luar biasa.

INFO PENTING,” tegas Ifan Seventeen. “Ternyata membersihkan telinga dengan cotton bud itu sangat tidak dianjurkan oleh para dokter. Terutama untuk orang2 yang memiliki kulit telinga sensitif sepertiku, karna sangat gampang berakibat peradangan dan itu sakit bangett,” cerita awal mula sakitnya.

Parahnya gara-gara itu Ifan sampai mengalami demam tinggi selama dua hari gara-gara cotton bud. “Trust me lo ga akan mau ngerasain sakitnya! sampe harus 2 hari demam tinggi nahan sakit cuma berawal dari si cotton bud,” jelas Ifan Seventeen.

Ifan Seventeen Demam Tinggi 2 Hari Gara-gara Cutton Bud, Begini Awal Mula Ceritanya

Instagram/@ifanseventeen

Cukup dengan mengelap bagian telinga luar memakai tisu sehabis mandi, atau kalau mau memakai cotton bud hanya bagian luarannya saja, itu yang ternyata dianjurkan oleh para dokter,” ungkap vokalis tampan ini. “Well mudah2an postingan ini bermanfaat, thanks to Dr @imanpradana atas edukasinya tadi. Wassalam.

Rupanya kisah yang sama juga pernah dialami beberapa orang lainnya. Mereka pun menceritakan pengalaman sakit seperti Ifan Seventeen ini. Di sisi lai warganet juga tak lupa mendoakan kesembuhan untuk pelantun lagu “Kemarin” itu.

Gw pernah niy,sampe bengkak malah dalamnya,asli gak enak kaya budeg sebelah,” kata akun @budi*******. “Aku jg bng telinga ku super sensitif banget sm cotton bud sampe dokter tht bosen kali saking sering nya telinga ku infeksi dan sakit ny luar biasa,” sambung @nurlela******.

Waduuuh, semoga cpt sembuh kak,” tutur akun @opik******. “Cepat sembuh komandan! Semangat!” sahut @ifanatic*****. “Syafakallah bang ifan @ifanseventeen cpt sehat yaa bang,” tambah komentar akun @yuli******.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel