Baik Banget, Park Bo Young Sumbang Rp 248,9 Juta untuk Korban Banjir di Korea

Foto: Baik Banget, Park Bo Young Sumbang Rp 248,9 Juta untuk Korban Banjir di Korea Instagram



Ini bukan kali pertama Park Bo Young melakukan donasi, sebelumnya aktris bertumbuh mungil ini juga telah menyumbangkan 50 juta won untuk mencegah penyebaran virus corona.

Kanal247.com - Aktris cantik Park Bo Young baru-baru ini menunjukan kembali keramahan hatinya dengan melakukan donasi yang berarti. Bintang serial "Abbys" ini rela mengelontorkan uang dengan jumlah 20 juta won atau sekitar Rp 248,9 juta untuk membantu korban banjir di Korea karena curah hujan yang tinggi belakangan ini.

Menurut New1 pada 10 Agustus kemarin Park Bo Young menyumbangkan donasi berupa uang tunai itu melalui yayasan Hope Bridge National Disaster Relief Association. Sedangkan sebelumnya di Korea memang sedang dilanda bencana banjir di beberapa daerah karena hujan yang terus-terusan menguyur Negeri Gingseng tersebut.

Ini bukan kali pertama Park Bo Young melakukan donasi, sebelumnya aktris bertumbuh mungil ini juga telah menyumbangkan 50 juta won untuk mencegah penyebaran virus corona atau COVID 19. Sekali lagi aktris 30 tahun ini telah menghangatkan hati para netizen saat berdonasi untuk membantu banyak orang pulih dari kerusakan akibat banjir musim panas ini.

"Dia sangat baik. Aku suka 'Oh My Ghost' aku menyukainya, itu adalah salah satu drama terbaik yang pernah aku lihat," komentar netter. "Park Bo Young memang sangat baik aku jadi semakin mengidolakanya," ujar yang lain. "Setiap ada bencana melanda Korea akan banyak artis yang berbondong-bondong melakukan donasi, ini sangat bagus dan contoh yang baik bagi penggemar mereka," pungkas lainnya.

Sementara itu, Park Bo Young terakhir kali membintangi drama "Abbys" pada 2019 kemarin bersama aktor Ahn Hyo Seop. Selanjutnya Park Bo Young dipastikana akan beradu akting dengan Park Seo Joon dalam film "Concrete Utopia" yang kabarnya akan tayang akhir tahun ini.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel