Kostum Atta Halilintar di Film ‘Ashiap Man’ Dituding Jiplak Green Arrow

Foto: Kostum Atta Halilintar di Film ‘Ashiap Man’ Dituding Jiplak Green Arrow Instagram



Tak lama lagi merilis film berjudul ‘Ashiap Man’, kostum yang dikenakan Atta Halilintar malah ramai dituding jiplak tokoh fiksi dalam DC Comics, Green Arrow. Benarkah?

Kanal247.com - Tak lama lagi, YouTuber kondang Atta Halilintar akan merilis film perdananya yang berjudul “Ashiap Man”. Selain film pertama, “Ashiap Man” diketahui adalah film garapan Atta sendiri.

Namun belum resmi diluncurkan, kostum yang Atta gunakan dalam film mendadak ramai menjadi perbincangan. Usut punya usut, kostum yang kekasih Aurel Hermansyah ini kenakan disebut sama persis dengan tokoh fiksi ahli pemanah dalam DC Comics, “Green Arrow”.

Seorang pengguna Facebook pun menyandingkan foto Atta ketika mengenakan kostum “Ashiap Man” dengan Oliver Queen saat memakai kostum “Green Arrow”. ”Kok bisa mirip dan sedetail ini ya?” tulis salah seorang pengguna Facebook.

Dipersilahkan berargumen Fans Green Arrow & Fans Atta. 1 lagi apa emang terinspirasi. #AshiapMan,” lanjut si pemilik akun Facebook dengan nama belakang “Delon”.

Ramai netter rupanya menduga kuat jika Atta menjiplak kostum “Green Arrow”. Karena itu, banyak pihak langsung mencecar Atta dengan cibiran pedas hingga tak sedikit netter yang menyinggung fisik sulung dari sebelas bersaudara itu.

"Anj*r plagiat, sebagai fans green arrow g trima gw ni," komentar akun @rs********yy. "Ya Allah, nyamain bang oliver queen ku menangis," sambung pemilik akun Instagram @icha********.

"ATM lagi2 alias amati, tiru, modifikasi," timpal akun @ra********ri. "Jangan samain abang oliver queen sama dia. Anggep aja terinspirasi, nggak rela aku," imbuh netter dengan akun @ra********chi.

Meski begitu, ada pun beberapa netter yang justru memberikan pembelaannya untuk Atta. Mereka beranggapan jika Atta tak berniat menjiplak kostum Green Arrow.

"Terinspirasi bukan ngejiplak. Ada bedanya di bbrp bagian kok... Tunggu aja klarifikasinya di yutub," komentar akun @ay********ei. “Terinspirasi engak masalah kali.. Anak gw aja pake baju batman engak apa karena dia suka.. Beda nya Cuma dia artis kalw anak gw bukan.. Kritik boleh lah asal ngedidik jgn menghina.. Lom tentu yg menghina itu bagus di mata Tuhan nya,” sahut akun @al******ki. "Gpp juga sih, Gundala juga kayak Flash, Godam kyak Superman kok," tambah akun @an********ar.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel