Zaskia Adya Mecca Akui Sempat Alami Radang Kelenjar Susu Hingga Membuatnya Menggigil

Foto: Zaskia Adya Mecca Akui Sempat Alami Radang Kelenjar Susu Hingga Membuatnya Menggigil Instagram



Zaskia Adya Mecca akhirnya pulang bersama si bungsu, Bhaj Kama Bramantyo, usai menjalani beberapa perawatan. Zaskia mengaku sebelumnya sempat mengidap radang kelenjar air susu.

Kanal247.com - Keluarga Zaskia Adya Mecca hingga kini masih diselimuti kebahagiaan usia anak kelimanya lahir pada Jumat (3/7). Bayi berjenis kelamin laki-laki Zaskia diberi nama Bhaj Kama Bramantyo.

Sebelumnya, Kama sempat mengalami gangguan pernapasan hingga harus menjalani perawatan di rumah sakit. Tak berhenti di situ, anak bungsu Zaskia juga sempat mengalami bilirubin tinggi hingga harus menjalani terapi sinar biru.

Belum lama ini, Zaskia mengaku tak henti-henti mengucap syukur setelah tim dokter Rumah Sakit JIH Yogyakarta mengizinkan sang putra pulang usai menjalani terapi sinar biru. Kepulangan Zaskia bersama suaminya, Hanung Bramantyo dan si bungsu pada Selasa (7/7) disambut gembira keluarga.

Zaskia kemudian menceritakan rasa leganya lewat unggahan di laman akun Instagram-nya. Dalam unggahannya tersebut, Zaskia juga membagikan foto Hanung yang sedang mengenakan kaus putih polos dan masker. Zaskia lantas berbagi cerita pengalamannya selama di rumah sakit.

"Cetakan kesekiannya @hanungbramantyo," tulis Zaskia pada Selasa (7/7). "Alhamdulillah hari ini kita ber3 bisa pulang ke rumah dalam keadaan sehat, lengkap dan bahagia..."

Wanita berusia 32 tahun ini pun mengucap rasa terima kasihnya kepada Tuhan dan sang suami yang telah setia mendampingi dirinya di masa genting. Zaskia kemudian kembali teringat saat si bungsu sempat mengalami Transient Tachypnea of The Newborn (TTN).

"Makasih atas izinnya ya Allah..." ujar Zaskia. "Makasih juga abi yang nemenin dan tegang bareng dari sebelum operasi, masa2 halu serem ia, ketika sedih @bhajkama TTN (browsing ya apa itu ttn pada new born) sehingga harus pakai alat bantu nafas."

Setelah alat bantu napas dilepas, Bhaj Kama menjalani terapi penyinaran lantaran kadar bilirubinnya tinggi.Selain itu, Zaskia mengaku sempat mengalami gangguan tidur hingga idap mastitis.

Penyakit mastitis merupakan radang kelenjar air susu. Sejumlah jurnal kesehatan menyebut radang ini ditandai banyak gejala, antara lain nyeri payudara, pembengkakan, suhu badan naik, demam, serta menggigil. Zaskia lantas berharap agar kejadian yang menimpanya belakangan ini sudah terlewat.

"Lalu Kama stabil, masuk penyinaran krn bilirubin tinggi, begadang kurang tidur sampe pusing di 4hari pertama sampai ia mengigil hebat malem2 krn ASI kepenuhan (mastitis).." pungkas Zaskia. "Insyaa Allah drama serem udah lewat, kita mulai penyesuaian hidup dengan kehadiran #bhajkama iniii.. selamat datang sayaaaangg..."

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel