RS Darurat Corona Buat Konser, Anji Kritik Pedas Perlakuan Tak Adil yang Didapatkan Musisi Tanah Air

Foto: RS Darurat Corona Buat Konser, Anji Kritik Pedas Perlakuan Tak Adil yang Didapatkan Musisi Tanah Air instagram



Anji memberikan kritik pedas melalui akun Twitter pribadinya usai tersebar video konser dangdut yang diadakan di Wisma Atlet untuk memberikan hiburan kepada tenaga medis.

Kanal247.com - Pandemi virus corona saat ini memang masih menjadi bahaya di seluruh dunia. Meski begitu, Indonesia memang telah menerapkan kenormalan baru dan melonggarkan mengingat ekonomi semakin merosot.

Sayang, pelonggaran tersebut tampaknya membuat beberapa hal yang membuat banyak orang berkumpul. Bahkan, beredar video adanya konser dangdut di Wisma Atlet yang merupakan rumah sakit darurat virus corona.

Anji pun sontak tidak tinggal diam melihat video tersebut. Anji melalui akun Twitter pribadinya langsung menyebarkan video tersebut seraya memberikan kritik pedas. Anji merasa jika konser tersebut menjadi salah satu bukti jika para musisi tidak mendapatkan perlakuan adil. Pasalnya, para musisi memang masih tidak diperkenankan untuk menggelar konser.

"DANGDUTAN DI WISMA ATLET. Saya tahu izin kerumunan sudah dikeluarkan. Tapi TETAP BERJARAK. Ini Nakes mau saling menularkan Virus atau bagaimana? Oke saja sih seperti itu. Tapi izinkan Musisi manggung lagi seperti ini. Kasian ribuan/jutaan Musisi yang kehilangan pekerjaan," tulis Anji pada akun Twitter pribadinya, @duniamanji, Minggu (28/6).

Unggahan Anji tersebut terlihat dibagikan ulang oleh akun gosip di Instagram yang cukup populer, @lambe_turah. "Yaaa gitu deh," tulis akun tersebut tak lama usai cuitan Anji dibagikan.

Anji pun mengungkapkan bahwa ia merasa harus berbicara mengenai hal tersebut lantaran tidak ingin video konser dandut itu tidak disorot. Anji menyebutkan jika orang-orang harus mengetahui fakta tersebut. Anji pun mengingatkan bahwa setiap profesi juga mengalami kesedihan karena pandemi virus corona.

anji memberikan kritik pada video konser dangdut di wisma atlet

Sumber: Twitter

"Kalau tidak ada yang bersuara begini, orang tidak ada yang tahu. Tenaga medis sedih. Sama. Ribuan/jutaan Musisi dan pekerja event selain sedih, juga kesusahan. Belum profesi lainnya. Tenaga medis sudah banyak sekali mendapat perhatian. Kita gantian ya," lanjut Anji pada cuitannya.

Cuitan Anji pun terlihat mendapatkan banyak balasan dari warganet. Mereka mengaku heran dengan keegoisan masyarakat Indonesia saat ini. Tak sedikit bahkan yang menceritakan mengenai keterpurukan karena virus corona lantaran banyak pekerjaan hilang. Warganet mengaku sangat kecewa usai melihat video konser tersebut.

"Apapun klarifikasinya, menurutku ini tetap salah jika dilakukan saat pandemi dan di zona merah Wisma Atlet," seru salah seorang warganet. "Aturan di buat untuk dilanggar.. Bagus," sindir lainnya. "Maklum bang Republik Dagelan," tandas lainnya.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel