Bens Leo Turut Soroti Lagu Kekeyi 'Keke Bukan Boneka', Disebut Mirip Kasus Gen Halilintar

Foto: Bens Leo Turut Soroti Lagu Kekeyi 'Keke Bukan Boneka', Disebut Mirip Kasus Gen Halilintar Instagram



Bens Leo selaku pengamat musik rupanya ikut menanggapi soal lagu Kekeyi yang viral di YouTube. Bens lantas membandingkan video viral tersebut mirip dengan kasus yang menimpa Gen Halilintar.

Kanal247.com - Lagu "Keke Bukan Boneka" milik Rahmawati Kekeyi kini tengah viral dan menjadi trending di YouTube. Masyarakat pun menduga ada beberapa kemiripan lagu Kekeyi tersebut dengan "Aku Bukan Boneka" milik Rini Wulandari.

Menanggapi permasalahan ini, Bens Leo selaku pengamat musik ikut menanggapinya. Menurut Bens, kemiripan antara lagu Kekeyi dengan karya milik Nova Umar tersebut digolongkan sebagai pelanggaran undang-undang hak cipta. Kasus serupa juga pernah dialami Gen Halilintar dengan pihak Nagaswara beberapa waktu lalu.

"Wah itu setahu saya kalau nilai rupiahnya itu M lah. Bisa M. Karena seperti terjadi pada Gen-nya Halilintar membawakan lagu yang direkam oleh Nagaswara, waktu itu kasusnya juga sama," ungkap Bens pada Rabu (3/6) dilansir dari Kapanlagi. "Dia mengunggah lagu yang sudah rilis di pasaran tanpa seizin label rekamannya dan pada akhirnya dituntut sama Nagaswara hingga 5 M."

Bens kemudian mengungkapkan bahwa somasi bisa ditujukan secara perorangan lantaran Kekeyi tidak mempunyai label. Ia menegaskan bahwa bukti-bukti yang ada sudah cukup kuat untuk maju ke jalur hukum.

"Kalau dia kebetulan dia menganggap dirinya personal, karena kebetulan yang selalu menjawab itu Kekeyi ini sendiri yang menjawab pertanyaan banyak netizen, maka kepada dia aja," ujar Bens. "Kalau tidak ada orang lain yang mewakili ya itu. Kalau ada lawyer serahkan pada lawyer itu. Dan usul saya kalau mau memakai lawyer, Novi Umar juga bisa melakukan hal yang sama. Tapi kalau tanpa lawyer juga ini sudah kuat sekali sebetulnya."

"Jadi jangan lupa bahwa dalam UU Hak cipta itu adalah deliknya delik aduan," lanjut Bens. "Jadi kalau itu tidak diadukan ke pihak terkait masalah-masalah pelanggaran hak cipta maka itu tidak ada yang turun tangan jadi harus dilaporkan dulu dengan demikian ada jawaban. Jadi kalau Rahmawati Kekeyi ini bertindak atas nama sendiri, ya layangkan aja somasi pada Kekeyi."

Menutup perbincangannya, Bens menyampaikan harapannya agar pihak Sony mengusut kasus ini hingga tuntas. Sebab, Bens beranggapan bahwa kasus ini tidak menjadi kebiasaan buruk di kalangan influencer. Bagi Bens, masalah yang terkait pelanggaran hak cipta ini sebenarnya tergolong besar dan harus diwaspadai.

"Jadi tidak kecil ini sebetulnya, jadi hati-hati. Kenapa saya mengusulkan ini ke pengadilan, jadi jangan berhenti di tengah jalan karena terus terang ini akan menjadikan kebiasaan yang positif bagi para youtuber, terutama YouTuber," pungkas Bens. "Sekarang ini kan lagi trend orang meng-cover lagu orang lain, celakanya itu tanpa seizin penciptanya, dan inilah yang menjadi bagian pelanggaran hak cipta."

Komentar Anda

Tags

Topik Berita

Rekomendasi Artikel