Prilly Latuconsina Putuskan Keluar Rumah dan Bagikan Makanan Berbuka
Beberapa selebriti Tanah Air memutuskan untuk melakukan kegiatan-kegiatan manis dan inspiratif di hari-hari terakhir bulan Ramadan tahun ini. Apa saja kegiatannya?
Prilly Latuconsina memutuskan untuk memulai kegiatan di luar rumah meski pandemi virus corona masih berlangsung. Eiiits, tenang! Prilly bukan sekadar main-main semata kok.
Prilly memutuskan untuk memberikan makanan untuk berbuka secara langsung di jalanan. Prilly juga tetap waspada dengan menggunakan masker ketika bepergian. Baik banget, ya?