Selain Jungkook BTS, Anggota '97 Line' Ini Juga Terciduk Kunjungi Klub di Itaewon

Foto: Selain Jungkook BTS, Anggota '97 Line' Ini Juga Terciduk Kunjungi Klub di Itaewon Twitter



Jungkook BTS rupanya tak sendiri saat berada di salah satu di kawasan Itaewon. Pasalnya sejumlah idol yang masuk dalam skuad '97 line' termasuk Cha Eun Woo, Mingyu dan Jaehyun juga berada di sana.

Kanal247.com - Satu lagi permasalahan yang saat ini tengah menjadi perbincangan hangat di kalangan fans K-Pop. Yakni kembali terciduknya para idol yang ternyata melanggar aturan pemerintah Korea Selatan untuk melakukan social distancing. Pasalnya salah satu idol populer yakni Jungkook dari Bangtan Boys (BTS) terciduk mendatangi sebuah klub malam di kawasan Itaewon.

Big Hit Entertainement yang sebelumnya mengatakan akan mengecek kebenaran berita tersebut akhirnya memberikan pernyataan resminya dan membenarkan bahwa Jungkook memang pergi ke klub malam. Big Hit Entertainement mewakili member Bangtan Boys itu juga meminta maaf atas perilaku tak bertanggung jawab pelantun lagu "ON" itu di tengah situasi seperti saat ini.

Rupanya tak hanya Jungkook yang terdicuk berada di klub malam itu. Ia tak sendiri melainkan bersama dengan para skuad "97 Line" lainnya. Jungkook menghabiskan waktu di klub malam itu bersama dengan tiga idol populer lainnya. Mereka adalah Cha Eun Woo ASTRO, Jaehyun NCT 127 dan Mingyu Seventeen (II).

Dari laporan yang dibeberkan oleh pihak Dispatch mengatakan bahwa keempat idol itu tengah menghabiskan masa "Liburan Emas" yang diberlakukan pemerintah Korea Selatan mulai 24 April hingga 5 Mei. Jungkook, Cha Eun Woo, Jaehyun dan Mingyu dilaporkan mengunjungi restoran dan dua klub malam di Itaewon. Sementara buntut dari kehadiran mereka di sana sendiri semakin membuat fans cemas.

Ini tentu bukan tanpa alasan sebab pada 5 Mei lalu, penyebaran Covid-19 terjadi di kawasan klub Itaewon. Penyebaran area dari Itaewon Club bahkan terus meluas dan menyebar. Menyusul tiga kasus yang terjadi di sana hingga kasus-kasus propagasi regional ke-4 pun keluar. Markas besar KCDC mengalami keadaan darurat dan mengajukan banding.

"(24 April - 6 Mei) Orang-orang yang mengunjungi fasilitas hiburan Itaewon mendesak mereka untuk menahan diri untuk tidak keluar dan tinggal di rumah," jelas pihak KCDC. Bahkan, dalam kasus fasilitas hiburan B di mana anggota "97 Line" mengunjunginya, larangan pertemuan itu dikeluarkan. Ini adalah bagian penting dari bar dan klub. Ini adalah tempat dengan kepadatan tinggi dan tidak mudah untuk dijauhkan.

Komentar Anda

Tags

Topik Berita

Rekomendasi Artikel