Sempat Dicibir Tak Paham Nasib Kalangan Bawah, Celine Evangelista Buktikan Sebaliknya

Foto: Sempat Dicibir Tak Paham Nasib Kalangan Bawah, Celine Evangelista Buktikan Sebaliknya instagram



Celine Evangelista sempat dicibir habis-habisan hingga disebut tak paham nasib kalangan bawah, istri Stefan William buktikan sebaliknya lewat unggahan ini.

Kanal247.com - Artis cantik Celine Evangelista sempat nenjadi bulan-bulanan netizen beberapa waktu yang lalu. Postingan Celine saat memprotes warga yang masih kelayapan untuk urusan kurang penting “dipenggal” sejumlah akun gosip hingga menyebabkan kesalahpahaman.

Kala itu Celine dicibir habis-habisan oleh netizen. Bahkan ada juga yang sampai menyudutkannya dan menyebut istri Stefan William ini tak mengerti nasib masyarakat kalangan bawah.

Baru-baru ini Celine menunjukkan hal sebaliknya. Pasalnya ibu dari empat anak ini terus membagikan donasi bukti dari kepeduliannya dengan rakyat kecil. Kali ini sumbangan sembako yang disiapkan Celine akan ditargetkan kepada kalangan tukang becak.

Siaap dibagiin lagi besok. Buat abang2 becak yang kesusahan sekarang..jangankan pandemi gini, nggak ada pandemi pun udah susah karena orang beralih ke ojek online dan taxi online.. udah jarang yang naik becak.. apalagi sekarang ditambah ada wabah virus, nggak ada penumpang sama sekali,” isi unggahan Celine lewat Insta Stories. “Mana bisa abang becak dan bajaj terima orderan makanan dari aplikasi kan? Coba gimana susahnya? Doain ya guys.

Sempat Dicibir Tak Paham Nasib Kalangan Bawah, Celine Evangelista Buktikan Sebaliknya

Insta Stories

Dalam unggahan di atas nampak sembako berupa beras, mi instan, minyak, kecap, telor dan beberapa kebutuhan harian lainnya. Celine juga tak lupa mengajak netizen untuk bersyukur atas rezeki yang dilimpahkan Tuhan setiap harinya.

Bersyukur buat temen2 yg biarpun sedikit tapi masih dikasih sama Tuhan.. banyak yang sama sekali nggak ada pemasukan,” sambungnya. “Perbanyak bersyukur ya guys! Jangan perbanyak mengeluhnya..hehe Jangan lupa selalu bersyukur setiap hari.. apapun keadaannya jangan lupa bilang ‘Alhamdulillah’ ‘Puji syukur terimakasih Tuhan untuk hari ini’ Semangat!

Baru sepekan yang lalu Celine juga sudah membagikan donasi yang sama. Pada tanggal 28 April 2020, Celine menyebutkan jika sumbangannya sudah disalurkan kepada 300 kepala keluarga di Bali.

Sembakonya udah disebar di berbagai kota dari kemarin, total udah 300 kepala keluarga yang kita bagiin, ini sebagian buat yang di Bali, nanti next tunggu gajian dulu baru bikin sembako lagi buat di kota-kota yang belum dibagiin yaa, hehe,” tulis Celine Evangelista di Instagram Story miliknya Selasa (28/4/2020).

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel