Ramadan Kala Corona, Verrell Bramasta Ungkap Perbedaan Kegiatan Selama Puasa

Foto: Ramadan Kala Corona, Verrell Bramasta Ungkap Perbedaan Kegiatan Selama Puasa instagram



Verrell Bramasta menceritakan mengenai rencana kegiatan selama melaksanakan ibadah di bulan suci Ramadan yang cukup berbeda karena adanya pandemi virus corona.

Kanal247.com - Bulan suci Ramadan memang selalu dinantikan oleh seluruh umat muslim di penjuru dunia. Tidak mengherankan mengingat banyaknya pahala berlipat ganda selama melakukan ibadah puasa.

Namun, datangnya Ramadan tahun ini tentu cukup membuat sedih umat muslim. Pasalnya, kegiatan-kegiatan selama bulan puasa tidak bisa berjalan seperti biasa mengingat adanya pandemi virus corona saat ini.

Verrell Bramasta menjadi salah satu yang mengakui akan melakukan kegiatan cukup berbeda dari tahun sebelumnya pada Ramadan kali ini. Verrell menerangkan jika tahun lalu, ia biasanya kerap melakukan kumpul bersama dengan keluarga dan teman-teman untuk buka bersama. Verrell bahkan menyebutkan ia biasa memberikan camilan keliling selama bulan puasa.

Verrell juga biasanya melakukan olahraga bersama sebelum salat Tarawih. Namun, tahun ini Verrell memilih untuk sekadar bertegur sapa melalui media sosial saja.

"Kalau kebiasaan tahun sebelumnya kita banyak acara kumpul sama keluarga, bukber, suka bagiin makanan camilan keliling, cuma tahun ini beda ya," ucap aktor tampan berusia 23 tahun itu kala ditemui di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Kamis (23/4).

"Ada kebiasaan sama teman-teman aku, kita habis buka puasa itu olahraga dulu terus sahur bareng, Tarawih bareng. Cuma kalau sekarang, makanya kita paling via online saja dari zoom video call-an segala macam," tambah putra sulung Venna Melinda itu.

Verrell pun menceritakan jika ia berencana untuk memasak sendiri selama bulan Ramadan tahun ini. Verrell juga berencana melakukan buka puasa virtual bersama teman-temannya jika larangan berkumpul masih ada.

"Kalau tahun ini mencoba bikin menu buka puasa sendiri kalau tahun lalu bisa buka puasa di luar kalau sekarang kita cuma bikin masak sendiri," tutur Verrell. "Kalau tahun ini belum bisa buka bersama aku udah siapin proyektor, pakai laptop, video call," ceritanya.

Verrell pun mengharapkan pada Ramadan tahun ini, ia menjadi orang yang lebih baik lagi. Verrell juga ingin memperbanyak ibadah dan lebih dekat dengan keluarga serta sahabat-sahabatnya.

"Banyak ibadah, ibadah lebih baik," harap pesinetron populer itu. "Banyak habisin waktu sama keluarga dan sahabat-sahabat," tambahnya kemudian.

Komentar Anda

Tags

Topik Berita

Rekomendasi Artikel