Selain Buatkan Lagu, Joohoney Monsta X Beri Dukungan Cravity Dengan Ini

Foto: Selain Buatkan Lagu, Joohoney Monsta X Beri Dukungan Cravity Dengan Ini Twitter



Secara tiba-tiba, Joohoney memposting foto bersama Cravity. Bak senior yang sangat perhatian dengan juniornya, ia pun menyempatkan diri di tengah kesibukkan Monsta X.

Kanal247.com - Cravity baru saja melakukan debutnya pada Selasa (15/4). Cravity sendiri adalah sebuah grup besutan Starship Entertainment yang selama 5 tahun setelah Monsta X. Grup ini terdiri dari 9 anggota di antaranya ialah lulusan ''Produce X 101'' dan juga mantan personel X1.

Sebelum debutnya, Cravity bahkan sempat merilis preview album yang terdiri dari 7 lagu baru. Lagu-lagu tersebut antara lain, ''Top of the Chain'', 'Break all the Rules'', ''Jumper'', ''Black Out'', ''Blackout'', ''Strangeness'', ''Cloud 9'' dan ''Star''.

Seperti yang diketahui sebelumnya, Joohoney salah satu personel Monsta X menunjukkan perhatiannya pada Cravity. Hal itu berikan dengan hadiah berupa sebuah lagu yang ia ciptakan sendiri bertajuk ''Jumper''.

Seakan menghormati sang senior sembari berterimakasih, kemarin pada Kamis (17/4), Cravity tampil memukau di ''M Countdowm''. Sukses membawakan lagu ''Jumper'', Cravity pun memamerkam secara cadas kemampuan mereka meskipun baru saja debut.

Joohoney dan Cravity

Twitter

Ternyata tanpa banyak tahu, Joohoney memposting foto bersama Cravity. Bak senior yang sangat perhatian dengan juniornya, Joohoney pun menyempatkan diri di tengah kesibukkan untuk mendukung Cravity disalah satu acara musik.

Kebersamaan mereka tersebut diabadikan di akun Twitter Monsta X. ''Monbebe, Kalian sudah dengar Jumper? Ayo dengarkan dengan baik. Ayo kalian pecahkan panggung (emoji) (emoji),'' tulisnya pada Twitter.

Sebelumnya, untuk menunjukkan perhatian pada Junior, salah satu anggota Monsta X yaitu Joohoney menghadiahkan mereka sebuah lagu. Hal tersebut dilansir oleh Naver pada Senin (30/3).

Melalui perwakilan agensi, Joohoney mengatakan bahwa ia secara pribadi ingin memberikan lagu yang dapat menampilkan sesuatu yang terbaik. Sehingga ia sangat bekerja keras dalam pembuatan lagu tersebut. Lagu tersebut tentu saja bermakna terlebih Joohoney membuatnya dengan sepenuh hati.

Diketahui, Starship Entertainment baru mengeluarkan Monsta X sebagai boy grup mereka satu-satunya enam tahun lalu. Selain itu, Starship Entertainment hanya memiliki satu girl grup lagi yakni Cosmic Girls yang bekerjasama dengan Yuehua Entertainment. Oleh karena itu, agensi tersebut berjanji akan melakukan yang terbaik bagi "adik laki-laki pertama" Monsta X ini.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel