Jadi 'Korban' Kabar Menyimpang, Ussy Sulistiawaty Kritik Tajam Media Online dan Pinta Pakai Hati

Foto: Jadi 'Korban' Kabar Menyimpang, Ussy Sulistiawaty Kritik Tajam Media Online dan Pinta Pakai Hati Instagram



Kabar terkait berat badan naik di kehamilan keempat dipelintir, Ussy Sulistiawaty akhirnya angkat bicara dan melayangkan kritikan kepada para jurnalis khususnya pekerja media online.

Kanal247.com - Ussy Sulistiawaty mendadak meluapkan kekesalannya pada Sabtu (11/4) pagi tadi. Rupanya, hal itu bermula dari unggahan Ussy pada beberapa waktu lalu terkait kabar berat badannya yang naik cukup banyak di kehamilan keempat.

Salah satu media online ternyata memelintir apa yang disampaikan Ussy di unggahannya. Ia disebut panik lantaran berat badannya naik dengan cepat ketika mengandung calon buah hatinya saat ini yang diketahui berjenis kelamin laki-laki.

"Seriiiiiiiinggggggggggggggggggggggggggggggggggggggggg banget media online bikin judul luar biasaaaaaa. Bahkan mengada ngada ngga sesuai sama isi artikel asli yg kalian tinggal comot, atau pun wawancara asli tapi ga sesuai pas penayangan krn editan yg bikin org berasumsi beda dari real nya, atau juga hasil comotan2 kalian biar org baca dan nge klik kalian bebas bikin caption yg uhuyyyyy, aq ga tau apa memang hal kayak gini di wajarkan ya?" tulis Ussy.

Tak hanya itu, Ussy pun sempat menjadi korban dari kabar bohong dari sebuah portal media online. Yaitu dikabarkan pisah dengan Andhika Pratama lantaran tak menemani ketika syuting salah satu video klip.

"Pernah beberapa waktu lalu hanya krn shooting video klip bukan sama suami sendiri dibilang pisah. Segampang itu bikin judul ga nyadar efeknya ke org yg dimaksud, ke keluarganya, bisa fatal.. apalg buanyakkkkk manusia yg hanya baca judul lngs berfikir itu bener tanpa liat artikel aslinya.. jugaaa hasil comotan2 dari youtube bisa di plintir sedemikian rupa biar org2 nge klik media kalian," tulis Ussy.

Enggan terus-menerus kehidupannya dipelintir media, Ussy lantas menyematkan sebuah pesan. Ia pun meminta agar para jurnalis menggunakan hati nuraninya ketika ingin menyampaikan sebuah berita.

"Wahaiiii kalian yg saya yakin ngerti banget apa yg jadi kegundahan saya lewat tulisan ini.. bumi makin tua..entah kapan bertahannya.. dunia lagi sangat berduka dengan segala masalahnya.. kerjaan memang sulit.. rezeki lagi susah diraih...tapiii pakai hati nurani kalian. Kalau kalian bilang kerjaan kalian halal.. mari sama2 makin memberkahi keluarga kalian dengan tetap memakai akal sehat kalian utk tidak menyakiti orang lain walau dengan ketikan jari kalian," tandas Ussy.

Banyak netter rupanya sependapat dengan kritik yang dilayangkan oleh Ussy kepada para media online. Sementara itu, beberapa netter lain memilih untuk memberikan dukungannya kepada Ussy.

"Agree, banyak banget brita yg mengada2 ga sesuai realita," tulis netter dengan akun @gal*********se. "Di postingan kk ussy gak ada kalimat khawatirnya, yg ada 'dinikmati, disyukuri, dijalanin'. Aduuhhhh sabar kk @ussypratama jangan diambil pusing, biar kk dan dedeknya sehat terus sampai nanti lahiran lancar," sambung akun @nil*********ya.

"Bumil jgn sampe stress yah, sehat2 ya," timpal akun @din*********vi. "Klu netijen aja ngomong kaya gtu bs dipanggil polisi, sharusnya yg gini juga dilaporin polisi," sedang tandas pemilik akun Instagram @er*********14.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel