Tutup 3 Restoran Saat Corona, Bagaimana Gaji Karyawan Ussy Sulistiawaty?

Foto: Tutup 3 Restoran Saat Corona, Bagaimana Gaji Karyawan Ussy Sulistiawaty? instagram



Memutuskan untuk menutup tiga restoran sekaligus selama pandemi virus corona berlangsung, Ussy Sulistiawaty memberikan penjelasan mengenai alasan dari gaji dari para pegawainya.

Kanal247.com - Pandemi virus corona memang membuat dampak besar bagi semua sektor kehidupan. Berbagai bisnis pun banyak yang akhirnya ditutup sementara untuk menghentikan penyebaran virus corona di Indonesia.

Ussy Sulistiawaty menjadi salah satu selebriti yang memutuskan untuk menutup 3 restoran miliknya sekaligus selama penyebaran virus corona masih memprihatinkan. Ussy mengakui jika ia tentu mengalami kerugian besar karena virus corona.

Namun, istri Andhika Pratama itu mengaku enggan mengungkapkan kerugiannya. Menurut Ussy menyebarkan mengenai kerugian tidak memberikan dampak apa pun.

"Ya pastinya banyaklah (rugi), apalagi aku ada 3 kan restoran. Kalau mau dibilang kerugian sudah pasti rugi banyak, rugi besar, cuma balik lagi, kita mau koar-koar bilang kita rugi, apa yang mau kita dapat kalau koar-koar doang?" ucap Ussy seperti yang dikutip dari laman detikHOT.

"Sekarang gimana kita bertahan, di rumah juga kan punya karyawan nggak sedikit. Teman aku ada beberapa yang di rumah ada empat, dua dipulangin ke kampung, terus ada juga yang pembantunya pulang pergi jadi seminggu datangnya 3 hari, 4 harinya nggak. Yang gitu juga banyak," cerita Ussy.

Ussy menerangkan jika selama restorannya ditutup sementara, ia akan tetap memberikan gaji kepada para karyawannya. Namun, Ussy akan tetap memikirkan langkah selanjutnya.

"Ya iyalah pasti, ya kalau gaji di bulan ini. Pastilah karena itu kan sudah haknya, tinggal gimana ke depannya harus diomongin lagi. Bicarakan ke depannya, kalau yang kemarin haknya. Mau gimana lagi," terang Ussy.

Ussy menyadari bahwa ditutupnya bisnis tentu bukanlah perkara yang mudah bagi seseorang. Ussy menyebutkan jika para pengusaha seperti kembali ke titik awal bisnis. Usai virus corona selesai, tentu harus memikirkan ulang dan menata bisnisnya lagi.

"Kalau dibilang kita kembali ke titik nol, pengusaha-pengusaha ini kecil, besar, mungkin uangnya sudah sebanyak apa tahu kali ya. Aku akan berusaha ya sudah suatu hari ini beres, berusaha lagi dari bawah," papar Ussy.

Komentar Anda

Tags

Topik Berita

Rekomendasi Artikel