Sebelum Pura-Pura Terkena Covid-19, Ini Lelucon Parah Jaejoong di April Mop Sebelumnya

Foto: Sebelum Pura-Pura Terkena Covid-19, Ini Lelucon Parah Jaejoong di April Mop Sebelumnya



Namun, lelucon Jaejoong yang menyatakan bahwa dirinya terinfeksi Covid-19 benar-benar membuat geram banyak orang. Sebagian penggemarnya pun merespon dengan dingin.

Kanal247.com - Pernyataan Hero Jaejoong pada 1 April lalu amat mengejutkan banyak pihak. Bagaimana tidak, mantan member TVXQ ini mengakui bahwa dirinya tengah dirawat di rumah sakit karena terinfeksi Covid-19. Hal tersebut diungkapkannya melalui Instagram di tengah keakhawatiran masyarakat akan pandemi ini.

Namun, selang satu jam usai memposting pernyataan tersebut, Jaejoong kemudian menyatakan bahwa ia sebenarnya tidak terinfeksi Covid-19. Idol tersebut melakukan hal ini dalam rangka April Mop. Perilakunya tersebut tentu menimbulkan banyak kontroversi di antara penggemar dan netizen.

Begitu leluconnya dirasakan secara negatif oleh sebagian besar orang, Jaejoong segera menyunting postingan Instagramnya dan menggantinya dengan permintaan maaf. “Lelucon April Mop saya sedikit berlebihan, tetapi banyak penggemar khawatir tentang saya dalam waktu singkat. Saya akan menerima hukuman yang pantas saya terima untuk postingan saya. Saya harap semua orang sehat,” tulis Jaejoong.

Ternyata, ini bukanlah lelucon parah pertama yang dilakukan oleh member JYJ tersebut. Pada tahun 2017 lalu, Jaejoong melakukan April Mop dengan tiba-tiba pingsan di atas panggung selama pertunjukan encore di Taiwan. Hal tersebut tentunya mengejutkan semua penggemar yang menonton. Konser tersebut akhirnya segera dihentikan dan penjaga segera muncul di panggung untuk membantunya. Tapi sesaat kemudian, musik mulai lagi dan Jaejoong naik kembali ke atas panggung seperti biasa.

Sebelum Pura-Pura Sakit Covid-19, Ini Lelucon Parah Jaejoong di April Mop Sebelumnya

Koreaboo

Pada April Mop di tahun 2014, Jaejoong memposting foto dirinya mencium seorang gadis kecil di pipi. Ia kemudian mengatakan bahwa dirinya akan menikahi gadis kecil tersebut. "Saya akan menikah dalam waktu 3 tahun," ujarnya. Pernyataan ini tentu mengejutkan penggemar dan akhirnya terungkap bahwa ini hanyalah lelucon juga.

Namun, lelucon Jaejoong yang menyatakan bahwa dirinya terinfeksi Covid-19 benar-benar membuat geram banyak orang. Sebagian penggemarnya pun merespon dengan dingin dan menganggap bahwa candaan tersebut telah melewati batas kewajaran.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel