Luna f(x) Dikritik Usai Nangis Ceritakan Sahabatnya yang Meninggal di TV, Begini Penjelasan Agensi

Foto: Luna f(x) Dikritik Usai Nangis Ceritakan Sahabatnya yang Meninggal di TV, Begini Penjelasan Agensi



Agensi baru Luna yakni HUMAP CONTENTS merilis sebuah pernyataan yang mengatakan bahwa penyanyi tersebut sebenarnya sudah mendapatkan ijin dari keluarga teman non-selebritasnya.

Kanal247.com - Pada Selasa (3/3), Luna f(x) muncul di acara stasiun televisi MBC bertajuk "Human Documentary People Is Good". Dalam acara tersebut, Luna menceritakan perjuangannya setelah kematian Sulli dan temannya Lee Ji Eun (Sophia). Teman non-selebritinya tersebut merupakan sahabat Luna semasa trainee bertahun-tahun yang lalu, namun temannya itu memutuskan untuk tidak menjadi selebriti.

Namun, salah satu anggota keluarga Sophia kemudian mengungkapkan kemarahannya atas tindakan Luna tersebut ke media sosial. Ia mengekspresikan ketidaksenangannya terhadap Luna karena menyebut-nyebut kematian Sophia tanpa persetujuan pihak keluarga di acara televisi.

Menanggapi hal tersebut, agensi baru Luna yakni HUMAP CONTENTS merilis sebuah pernyataan yang mengatakan bahwa penyanyi tersebut sebenarnya sudah mendapatkan ijin dari keluarga Sophia yang masih berhubungan baik dengannya. Anggota keluarga yang memposting pernyataan tersebut ternyata tidak tahu mengenai fakta ini.

"Kami mendapat izin dari keluarga teman Luna Lee Ji Eun, yang ia masih berhubungan dengannya," ujar pihak agensi yang dilansir Allkpop pada Kamis (5/3). "Anggota keluarga yang mengunggah posting tersebut tidak tahu fakta ini. Sejak itu ia mengakui hal ini dan menghapus postingannya," je;as JUMAP CONTENTS.

Selain agensi Luna, pihak acara "Human Documentary People Is Good" juga membuat pernyataan serupa. "Luna menghubungi pihak keluarga secara pribadi sebelum syuting dan kedua pihak mencapai kesepakatan, yang mengarah ke pembuatan film. Kami akan menghubungi anggota keluarga yang salah paham secara pribadi untuk menjelaskan," jelas pihak acara tersebut.

Luna sendiri memulai debut sebagai penyanyi solo pad Mei 2016 lalu. Pemilik nama Park Sun Young ini direkrut oleh SM Entertainment setelah pihak agensi itu melihat penampilannya di salah satu program SBS, yakni "Truth Game". Tahun 2019, Luna kemudian meninggalkan SM Entertainment usai kontraknya berakhir.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel