Rich Brian Batal ke Jakarta Usai Temuan Dua Kasus Virus Corona di Indonesia

Foto: Rich Brian Batal ke Jakarta Usai Temuan Dua Kasus Virus Corona di Indonesia getty images



Dua warga negara Indonesia dinyatakan positif corona, Rich Brian dan deretan artis 88rising lainnya batal ke Jakarta setelah resmi mengumumkan bahwa gelaran Head in the Clouds ditunda.

Kanal247.com - Indonesia saat ini tengah waspada corona. Kekhawatiran masyarakat semakin meningkat setelah pemerintah mengungkapkan penemuan dua kasus dari warga asal Depok yang dinyatakan positif terjangkit virus corona.

Kabar ini pun berimbas pada sejumlah konser yang akan digelar dalam waktu dekat. Salah satunya penampilan Rich Brian di acara Head in the Clouds Jakarta. 88rising selaku agensi sekaligus penyelenggara Festival Head in the Clouds Jakarta akhirnya merilis pernyataan resmi mengenai penundaan acara tersebut.

Kepada keluarga Jakarta kami: Setelah pertimbangan yang berat dan penyesalan yang mendalam, kami menunda Head in the Clouds Jakarta karena situasi virus corona baru-baru ini. Kesehatan warga Indonesia serta fans, artis dan tim dari 88rising yang bepergian ke seluruh penjuru dunia menjadi prioritas utama kami,” isi dari pernyataan resmi yang diunggah oleh pihak 88rising. “Informasi lebih lanjut mengenai penjadwalan ulang dan pengembalian uang akan dikomunikasikan kepada semua pemegang tiket dalam waktu dekat.

Rich Brian selaku salah satu artis yang juga direncanakan mengisi acara tersebut tak luput buka suara. Ia mengungkapkan rasa kesedihan yang mendalam atas pembatalannya terbang ke Jakarta ini. Tak lupa, Rich Brian juga mendoakan kerabat dan sahabat yang ada di Jakarta supaya selalu dalam keadaan aman.

Rich Brian Batal ke Jakarta Usai Temuan Dua Kasus Virus Corona di Indonesia

Twitter

Jakarta kami sangat meminta maaf, aku benar-benar minta maaf,” sedang tulis Rich Brian di unggahan Insta Stories miliknya. “Aku harap semua teman dan keluarga selalu aman karena aku merindukan kalian semua dan ingin segera kembali secepat mungkin. Kami akan menggantinya segera.

Pengumuman resmi dari 88rising itu pun ditanggapi beragam oleh warganet. Tak sedikit yang berharap agar festival tak dibatalkan dengan berbagai alasan seperti pembelian tiket akomodasi dan lain-lain.

Namun rupanya lebih banyak yang justru lega dengan keputusan itu mengingat saat ini banyak kesehatan sang artis yang harus diperhitungkan. Doa pun banjir berdatangan agar wabah virus corona ini segera dapat teratasi.

Komentar Anda

Tags

Topik Berita

Rekomendasi Artikel