Lagu BTS Selalu Melejit, Sang Produser Jadi Penerima Royalti Tertinggi

Foto: Lagu BTS Selalu Melejit, Sang Produser Jadi Penerima Royalti Tertinggi



Selain karena kerja keras para membernya, kesuksesan BTS juga tak lepas dari peran sang produser lagu, yakni Pdogg yang telah berpartisipasi dalam pembuatan lagu sejak debut mereka.

Kanal247.com - Lagu-lagu dari Bangtan Boys atau BTS beberapa tahun belakangan ini kerap menuai kesuksesan. Penggemar BTS yang mendunia menjadikan album mereka laris manis baik di dalam maupun di luar negeri. Hal tersebut tentunya menjadi prestasi yang luar biasa, mengingat BTS awalnya berasal dari agensi kecil, yakni Big Hit Entertainment.

Selain karena kerja keras para membernya, kesuksesan tersebut juga tak lepas dari peran sang produser lagu, yakni Pdogg. Diketahui, Pdogg telah berpartisipasi dalam pembuatan banyak lagu BTS sejak debut mereka, termasuk lagu-lagu hits seperti "Boy with Luv", "Black Swan", "IDOL", "Fake Love", "DNA", dan banyak lagi.

Larisnya lagu-lagu BTS tersebut tentunya membuat sang produser tersebut mendapatkan imbalan yang setimpal. Dilansir dari Soompi pada Selasa (18/2) kemarin, Pdogg dinobatkan sebagai komposer dan penulis lirik dengan penghasilan tertinggi dari royalti.

Penghargaan tersebut diberikan oleh Asosiasi Hak Cipta Musik Korea dalam kategori musik populer. Ini adalah kedua kalinya ia menerima penghargaan tersebut. Sebelumnya, pada tahun 2018 Pdogg juga mendapatkan penghargaan ini.

Selain itu, pria kelahiran 1983 tersebut juga meraih penghargaan sebagai produser dan terbaik, yakni Mnet Asian Music Award dan Mnet Asian Music Award. Hal tersebut membuktikan kualitas Pdogg di industri K-Pop yang saat ini sedang mendunia.

Sementara itu, BTS diketahui akan segera comeback dalam waktu dekat ini. Jelang rilisnya album yang nyatanya semakin dekat, media sosial TikTok juga secara eksklusif akan merilis tittle track BTS bertajuk ''ON''. Lagu tersebut akan dirilis 12 jam lebih awal di aplikasi resmi TikTok dalam preview selama 30 detik.

Big Hit Entertainment juga telah merilis tracklist untuk album terbaru mereka yang bertajuk ''Map of the Soul: 7''. Album kali ini akan berisikan 20 lagu, diantaranya yakni ''Intro:Persona'', ''Boy With Luv'' Feat Halsey, ''Make it Right'', ''Jamais Vu'', ''Dionysus'', ''Interlude : Shadow'', ''Black Swan'', ''Filter'', ''Sicha'', ''Louder Than Bombs'', ''ON'' (Tittle Track), ''UGH'', ''00:00'', ''Inner Child'', ''Chingu'', ''Moon'', ''Respect'', ''We are Bulletptoof: the Eternal, ''Outro: Ego'', dan juga ''ON'' (Feat. Sia).

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel