Manggut-Manggut Anjay di TikTok, Kocaknya Netter Sebut SuJu ‘Titisan’ Bowo Alpenliebe

Foto: Manggut-Manggut Anjay di TikTok, Kocaknya Netter Sebut SuJu ‘Titisan’ Bowo Alpenliebe Instagram



Super Junior belakangan ini tengah disibukkan dengan promosi comeback terbaru dengan lagu andalan 'Super Clap'. Intensitas mereka untuk kembali berkumpul, tentunya makin sering dilakukan.

Kanal247.com - Salah satu member Super Junior, Shindong, tak lama ini mengunggah aksi TikTok pada feed Instagramnya @earlyboysd. Bersama dengan beberapa member lain diantaranya Siwon, Donghae, Leeteuk dan Eunhyuk. Mereka tampak asik manggut-manggut mengikuti tempo musik yang upbeat, dengan bermacam-macam ekspresi cool hingga lucu.

Video Instagram itu ternyata banjir komentar para netizen Indonesia. Bombardir komentar kocak pun teka berhenti mewarnai kolom Instagram Shindong. Mereka mengaku terlalu gemas dengan ulah para oppa ganteng. Bahkan tak sedikit yang menyebut para member Super Junior, ‘kalah telak’ dari Bowo Alpenliebe.

Bowo Alpenliebe adalah remaja Indonesia yang viral, karena sangat terkenal di aplikasi TikTok. Bowo Alpenliebe sudah lebih lama bermain TikTok sebelum booming seperti sekarang. Remaja ini sempat jadi korban bully netizen, karena menggelar jumpa fans para penggemar TikToknya. Padahal Bowo diketahui hanya bocah pada umumnya.

“Hiks, oppa-oppaku sekarang titisan Bowo Alpenliebe,” komentar netter. “Ya Tuhan, apa harus download TikTok supaya bisa mantengin mereka gila-gilaan kayak gini?” sahut netter. “Iya juga ya, bener Bowo. Orang-orang sekarang main TikTok, Bowo udah lama main ginian,” sebut netter. “Hahaha...aku ketagihan bolak balik lihat video ini,” aku netter. “Biarin, gue ulang-ulang terus biar capek. Biar manggut-manggutnya tambah anjay haha,” timpal netter.

Sementara itu, Shindong bersama Super Junior baru saja merilis album “Timeless” pada 28 Januari lalu. Bersamaan dengan itu, grup besutan SM Entertainment ini juga merilis Music Video (MV) dari lagu utama mereka yang diciptakan oleh Zico, “2YA2YAO!” pada pukul 6 sore waktu setempat. Album tersebut pun sukses memuncaki berbagai tangga lagu iTunes di seluruh dunia. Tak cukup sampai di situ, album “Timeless” juga menduduki posisi pertama peringkat penjualan di Hanteo dan Synnara.

Para penggemar pun takjub dengan comeback mereka. Terutama penampilan Shindong yang ternyata telah berhasil menurunkan berat badannya sebanyak 30 kg hanya dalam waktu 3 bulan. Banyak yang memuji kesuksesan program dietnya. Sebab, hal ini menunjukkan bahwa Shindong telah berhasil melakukan kerja kerasnya untuk menurunkan berat badan dengan drastis. Mereka pun mengucapkan kekaguman tersebut melalui kolom komentar.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel