Bukan Karena Kasus 'Ikan Asin', Pablo Suami Rey Utami Sebut Masuk Bui Gara-Gara Ini

Foto: Bukan Karena Kasus 'Ikan Asin', Pablo Suami Rey Utami Sebut Masuk Bui Gara-Gara Ini Instagram



Suami Rey Utami, Pablo Benua mengaku hukuman penjara yang dijalaninya saat ini bukan karena kasus 'ikan asin', melainkan teguran dari Sang Pencipta untuk menghapus dosa terdahulu.

Kanal247.com - Usai Rey Utami mengungkapkan perihal aktivitasnya di dalam tahanan, kini giliran sang suami, Pablo Benua. Namun bukan soal rutinitasnya seperti yang Rey Utami beberkan, Pablo memilih buka suara terkait hal lain.

Usut punya usut, Pablo Benua menganggap jika masuknya ia dalam tahanan bukan karena laporan Fairuz A. Rafiq. Ia menilai kalau hukuman penjara yang ia jalani justru sebuah teguran dari Sang Pencipta.

"Kalau saya punya pandangan jika kasus yang menimpa saya dan istri ini bukan lah kasus yang luar biasa dan besar sehingga kita itu masuk. Jadi saya enggak pernah beranggapan kalau saya ada di Rutan ini karena kasus ini (kasus ikan asin)," ujar Pablo.

Pablo lantas membeberkan perbuatan apa saja yang pernah ia buat sebelum akhirnya masuk bui. "Saya beranggapan kalau ada di Rutan karena terlalu banyak dosa-dosa yang sudah saya buat. Saya juga dulu bisa dikatakan jarang salat, saya masih minum (minuman beralkohol) dan saya masih makan babi waktu itu," lanjut Pablo.

"Setelah saya masuk di dalam Rutan saya banyak belajar dan sadar bahwa apa yang saya lakukan selama ini banyak melanggar. Akhirnya Allah menegur saya melalui jalan ini," imbuhnya lagi.

Bukan Karena Kasus \'Ikan Asin\', Pablo Suami Rey Utami Sebut Masuk Bui Gara-Gara Ini
Instagram

Mendapati pernyataan Pablo, para netter pun dengan sigap menanggapi. Namun siapa sangka jika cibiran dan seruan sombong ramai netter lontarkan. Rupanya hal itu karena pernyataan Pablo.

"Masih sombong aja Ya Allah," komentar akun @ade*****ty. "Uda salah egk mo ngaku masih pulak sombong ya allah astaghfirullah," sambung akun @nou******wan.

"Lagian beda lah gobl*k, klw lu dpt teguran dr allah krna perbuatan itu teguran nya misal lu kecelakaan mata lu buta atau gimana, nah klw yg sekarang ni teguran dr allah krna lu punya mulut ga dijaga," timpal akun @zahra******. "Pak hakim dan pak jaksa tolong tambah hukumannya biar dia tambah alim," imbuh akun @sin*****tii.

Berbeda dari kebanyakan netter, terdapat salah seorang netizen yang justru menyebut Pablo tengah mengakui kesalahannya sendiri. "Dia lagi intropeksi diri, perhatiin baik baik kata katanya. Secara gak langsung melalui kasus ikan asin lah dia dapet ganjaran atas semua perbuatan2nya yg dulu gitu," tulis akun @jie******cha.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel