Seventeen Tampil Bak Raja Arab Pakai Serban, Netter: Jun Minta Dihalalin

Foto: Seventeen Tampil Bak Raja Arab Pakai Serban, Netter: Jun Minta Dihalalin Twitter



Sampai pada akhirnya hal yang ditunggu ketika para idola K-Pop berkunjung ke Dubai pun tiba. Mereka ternyata juga mampir ke tempat penjualan serban lengkap dengan pakaian bahkan ketiganya langsung memakainya.

Kanal247.com - Seventeen menjadi salah satu idol yang rajin mengunggah kegiatan mereka di media sosial. Di Twitter, setiap personel bahkan sering mengunggah selfie ataupun video kebersamaan di Twitter.

Bahkan tak hanya di Twitter, mereka pun juga sering mengunggah vlog pada akun YouTube SEVENTEEN. Hal tersebut kembali mereka lakukan pada perjalanan mereka di Dubai yang dibagi atas 2 part. Part pertama diunggah pada Minggu (19/1) sedangkan bagian selanjutnya baru saja diupload semalam, Selasa (21/1).

Vlog tersebut berisikan keseruan para member berlibur di kota Dubai. Di awali dengan di pantai Jeonghan, Hoshi dan Jun terlihat kompak memakai baju berwarna putih. Meski tanpa polesan make up, ketiganya bahkan sudah terlihat sangat tampan.

Perjalanan mereka kemudian berlanjut ke wahana sky ice, ketiganya bahkan masih sangat antusias. Setelah puas, mereka mencoba wahana lainnya. Yaitu sebuah wahana seperti perosotan namun menggunakan papan, dan mereka tidur di atas papan tersebut yang akan di dorong oleh petugas.

Setelah puas bermain-main, ketiganya seakan tak kenal lelah beralih pada tempat lainnya. Kali ini terlihat seperti tokoh oleh-oleh, mereka bahkan tak canggung menyuarakan kekagumannya pada aksesoris yang berada di sana. Sampai pada akhirnya hal yang ditunggu ketika para idola K-Pop berkunjung ke Dubai pun tiba. Mereka ternyata juga mampir ke tempat penjualan serban lengkap dengan pakaiannya.

Seventeen Dubai

YouTube

Tak tanggung-tanggung, ketiganya pun langsung memakai setelan lengkap bersama serbannya. Jun, Jeonghan dan Hoshi yang tak tingin ketinggalan momen pun meminta penjual untuk memfotokan mereka sebelum akhirnya berselfie. Sepertinya ketiganya nyaman dengan pakaian tersebut, bahkan saat menaiki perahu, pakaian tersebut masih mereka kenakan.

''Wah Jun bertransformasi dari raja Cina menjadi raja Arab,'' tulis salah satu akun. ''Aku adalah orang Arab dan sangat setuju jika Jun sangat pantas,'' timpal akun lainnya. ''Ku harap bukan aku satu-satunya orang yang menganggap Jun sangatlah tampan,'' komentar akun lainnya. ''Wah bener juga dia seperti pangeran arab muda,'' ujar salah satu akun. ''Dia tinggal main ayat-ayat cinta aja ini,'' timpal akun lainnya. ''Jun minta banget dihalalin,'' timpal akun lainnya.

Komentar Anda

Rekomendasi Artikel