7 Hal Ini Buktikan Terlalu Banyak Minum Air Mineral Tak Bagus Bagi Tubuh, Percaya?

Foto: 7 Hal Ini Buktikan Terlalu Banyak Minum Air Mineral Tak Bagus Bagi Tubuh, Percaya? unsplash



Minum air mineral memang sangat dibutuhkan untuk tubuh, namun ternyata bisa menjadi hal yang tidak bagus jika terlalu banyak dikonsumsi. Cek penyebab yang bisa ditimbulkan di sini.

Kanal247.com - Minum air mineral memang dipercaya akan membuat tubuh menjadi lebih sehat. Bahkan air mineral disebut-sebut bisa menghindarkan banyak penyakit. Tidak heran jika seruan minum air mineral lebih banyak kerap dilontarkan banyak orang.

Namun, siapa sangka jika minum air mineral terlalu banyak ternyata juga patut dihindari? Pasalnya, tubuh juga akan merasakan dampak tidak baik jika terlalu banyak mengonsumsi air mineral.

Apa saja penyebab yang bisa ditimbulkan karena terlalu banyak minum air mineral? Cari tahu di sini.

1. Sering Pergi ke Kamar Mandi untuk Buang Air Kecil

Sering Pergi ke Kamar Mandi untuk Buang Air Kecil unsplash

Siapa yang pernah bolak-balik ke kamar mandi untuk buang air kecil? Nah, bisa jadi itu adalah tanda kamu minum air mineral terlalu banyak. Normalnya, manusia buang air kecil sekitar 6-8 kali dalam satu hari. Jika hal itu meningkat bahkan tidur pun terbangun karena ingin buang air kecil, maka sebaiknya kurangi minum air mineral.

Namun, banyak penyebab lain yang memungkinkan kamu buang air kecil lebih sering. Minuman manis bisa menjadi sumber juga. Coba perhatikan ketika kamu minum air mineral lebih banyak dibandingkan biasanya, jika buang air kecil meningkat lebih waspada ya.

2. Mudah Mual Hingga Muntah

Mudah Mual Hingga Muntah

Sama halnya ketika kekenyakan, ketika minum terlalu banyak juga akan membuat kita mual hingga muntah. Ini terjadi lantaran ginjal dalam tubuh kesulitan kehilangan cairan berlebihan dalam tubuh. Sehingga air mineral yang kita minum terpendam di bagian perut.

Air yang tak hilang dari perut ini yang akan membuat kita mual, hingga muntah. Bisa juga membuat kita akhirnya diare karena tubuh berusaha menghilangkan air terlalu banyak dalam tubuh.

3. Warna Urine Terlihat Bening

Warna Urine Terlihat Bening unsplash

Warna urine milik kita memang selalu berbeda-beda bergantung pada apa saja yang kita konsumsi. Jika kita terlalu banyak minum air mineral, biasanya warnanya akan cenderung bening atau tak berwarna.

Jika sampai seperti itu, ternyata tidak bagus lho. Warna urine yang menunjukkan kamu lebih sehat adalah kuning transparan. Jika lebih pekat atau tidak kuning transparan sepertinya harus lebih hati-hati. Tidak ada salahnya cek ke dokter lantaran bisa jadi tanda masalah kesehatan.

4. Air Mineral Kebanyakan Bisa Bikin Pusing

Air Mineral Kebanyakan Bisa Bikin Pusing unsplash

Jika biasanya kita akan minum air mineral kalau mendadak pusing, maka terlalu banyak justru memberikan efek sakit kepala juga. Semakin banyak air mineral yang kita minum, maka kandungan garam di dalam tubuh akan berkurang.

Jika garam berkurang, sel-sel dalam tubuh lebih leluasa bergerak hingga berkembang besar. Otak pun tentu punya sel, jika membesar akan menekan tengkorak kita. Akhirnya sakit kepala, deh. Ini bisa berujung fatal jika gangguan otak bikin sulit bernapas. Seram!

5. Otot Bakal Suka Kram Kalau Minum Kebanyakan

Otot Bakal Suka Kram Kalau Minum Kebanyakan

Pasti pernah merasakan kram, dong? Nah, ternyata salah satu sebabnya adalah minum air kebanyakan. Pasalnya, tingkat elektrolit akan rendah sehingga menimbulkan kram di otot.

Jika sering merasa kram dan memang banyak minum air mineral, coba kurangi ya. Kram bisa diatasi juga dengan minum air kelapa. Kalau sudah mengurangi minum air mineral dan tidak hilang, sepertinya kamu butuh konsultasi ke dokter.

6. Minum Air Mineral Kebanyakan Bisa Bikin Mudah Lelah

Minum Air Mineral Kebanyakan Bisa Bikin Mudah Lelah unsplash

Seperti yang kita tahu, minum air mineral sebenarnya adalah untuk membantu mengganti cairan dalam tubuh. Namun, jika kebanyakan tentu ginjal yang mempunyai fungsi memfilter air dalam tubuh bekerja lebih keras.

Ketika organ kita bekerja terlalu keras, tubuh akan mengeluarkan hormon stres lho. Inilah yang kemudian membuat kita merasa capai. Tidur cukup hingga pola hidup sehat pun akan sia-sia jika minum air mineral tetap kebanyakan.

7. Minum Air Mineral Kebanyakan Juga Bikin Timbangan Naik!

Minum Air Mineral Kebanyakan Juga Bikin Timbangan Naik! unsplash

Siapa bilang yang bikin timbangan naik cuma makan kebanyakan? Minum air mineral kebanyakan juga berdampak sama, lho. Ketika minum air mineral kebanyakan akan otomatis membuat tubuh seketika semakin berat.

Beberapa bagian tubuh seperti bibir, tangan, dan kaki akan bengkak hingga berubah warna ketika cairan semakin banyak di badan kita. Aliran darah dalam tubuh kita pun juga akan mengandung lebih banyak cairan, deh.

Wah, ternyata cukup bikin was-was ya kalau kebanyakan minum air mineral. Meski begitu, jangan terlalu takut hingga mengurangi terlalu banyak konsumsi air mineral setiap hari ya. Tubuh normalnya membutuhkan 8 gelas air mineral dalam sehari. Eiiits, tentu berubah sesuai dengan kebutuhan ya!

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel