Tak Selalu Buruk, 7 Hal Ini Buktikan Berantem dengan Teman Justru Miliki Hal Positif

Foto: Tak Selalu Buruk, 7 Hal Ini Buktikan Berantem dengan Teman Justru Miliki Hal Positif



Tidak selalu mempunyai dampak jelek, bertengkar dengan teman justru bisa menghasilkan sisi positif yang sangat baik bagi kehidupan di masa depan. Apa saja?

Kanal247.com - Bertengkar memang bukanlah hal yang bagus. Apalagi jika dilakukan dengan teman sendiri. Namun bukan berarti jika bertengkar dengan teman hanya mempunyai dampak negatif saja.

Sisi positif dari bertengkar teman justru cukup banyak dan sangat bermanfaat untuk jangka waktu yang panjang. Dampak-dampak ini justru akan sangat membantu pertemanan hingga kehidupan di masa depan.

Apa saja dampak positif dari bertengkar dengan teman? Cari tahu di sini.

1. Akan Sadari Pentingnya Teman Kala Sendiri

Akan Sadari Pentingnya Teman Kala Sendiri unsplash

Ada sebuah pepatah yang menyebutkan jika manusia hanya akan menyadari kita disayangi, kala kehilangan. Nah, ketika bertengkar dengan teman kita akan merasakan bagaimana pentingnya sosok seseorang bagi hidup.

Kamu akan merasa kesepian ketika teman yang biasa bersamamu pergi. Benar, bukan?

2. Mulai Pahami Pentingnya Saling Menghargai

Mulai Pahami Pentingnya Saling Menghargai unsplash

Usai bertengkar, biasanya kita akan menyadari bagaimana pentingnya menghargai perbedaan karakter, ras, agama, pendapat, dan sebagainya. Kita akan memilih untuk menanggalkan ego demi tetap bisa menjalin pertemanan.

Coba deh tak perlu memaksakan kehendak dan memikirkan apa yang telah dilakukan bersama teman. Lebih penting mana kesamaan kalian atau seru-seruan meski berbeda?

3. Kedewasaan Akan Muncul Tanpa Disadari

Kedewasaan Akan Muncul Tanpa Disadari unsplash

Ketika kita sudah memahami pentingnya perbedaan, maka secara tidak sadar kedewasaan berkembang lho. Kala seseorang berhasil menyadari jika tidak bisa hidup dengan orang-orang yang "sama" itu adalah bentuk kedewasaan.

Memahami makna "Bhinneka Tunggal Ika" yang menjadi semboyan negara kita sendiri itu menyenangkan, lho. Jadi tua dan dewasa itu beda, nih. Jika kamu masih enggan dengan perbedaan sepertinya kedewasaanmu patut dipertanyakan hehe.

4. Saling Memaafkan Cara Baru Peroleh Kebahagiaan

Saling Memaafkan Cara Baru Peroleh Kebahagiaan unsplash

Pernah mengingat bagaimana perasaanmu ketika berhasil saling memaafkan dengan teman? Bahagia dan bersyukur, bukan?

Jadi ketika bertengkar, jangan sok gengsi untuk meminta maaf terlebih dulu deh. Minta maaf terlebih dulu bukan berarti kamu mengaku salah kok, bertengkar kan memang selalu ada kesalahan di kedua belak pihak. Hal terpenting adalah kebahagiaan yang dirasakan setelah berdamai. Setuju?

5. Berusaha untuk Semakin Terbuka

Berusaha untuk Semakin Terbuka unsplash

Ketika sudah menemukan teman yang cocok banget, apalagi sudah menjalin hubungan sejak lama maka kehilangan akan sangat menyakitkan. Sehingga, kamu akan berusaha untuk semakin terbuka dengan teman.

Alasannya sederhana, karena kamu ingin temanmu menjadi orang yang paling mengenalmu. Komunikasi yang terus terjalin juga trik untuk terus berteman, lho.

6. Jadi Kenangan yang Undang Tawa di Masa Tua

Jadi Kenangan yang Undang Tawa di Masa Tua unsplash

Apakah pertemananmu langgeng hingga dewasa? Nah, pasti banyak banget kejadian-kejadian menarik yang sulit dilupakan.

Bertengkar karena hal sepele bisa jadi salah satunya. Pertengkaran kecil itu akan menjadi kenangan manis mengundang tawa saat dibicarakan kala dewasa. Asyik, kan?

7. Mendorong Buat Introspeksi Kesalahan Diri Sendiri

Mendorong Buat Introspeksi Kesalahan Diri Sendiri unsplash

Biasanya, ketika kita bertengkar dengan teman yang menjadi masalah adalah kesalahpahaman saja. Mungkin ucapan teman membuatmu sakit hati. Namun, bisa jadi temanmu hanya berusaha mengingatkan dirimu.

Bisa jadi karena ucapan temanmu, kamu akhirnya memikirkan apa kesalahanmu dan berusaha mengubah menjadi lebih baik. Kadang, teman memang punya cara unik untuk menunjukan perhatian. Betul?

Nah, tidak masalah kan bertekengkar dengan teman? Eiiits, tapi jangan lama-lama karena bisa membuatmu sedih tak berkesudahan. Kalau sedih itu tidak patut disimpan, tak percaya? Cari tahu dampak negatif memendam kesedihan di sini.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel