Cantik, Inilah Arti Nama Indah Bayi Perempuan Edric Tjandra

Foto: Cantik, Inilah Arti Nama Indah Bayi Perempuan Edric Tjandra Instagram



Memutuskan memberi nama bayi perempuannya 'Abigail', Edric Tjandra mengungkapkan darimana inspirasi tersebut berasal, serta makna dibalik nama indah yang dipilihnya.

Kanal247.com - Keluarga Edric Tjandra tengah berbahagia. Istri Edric, Venny Tjandra, baru saja melahirkan anak pertama mereka pada Selasa (19/11). Venny melahirkan bayi berjenis kelamin perempuan melalui operasi sesar.

Edric dan sang istri memutuskan memberi nama Abigail Tjandra untuk anak perempuan mereka. Edric pun mengungkapkan arti dibalik nama indah yang ia pilihkan untuk putrinya tersebut.

"Jadi namanya Abigail Tjandra," ujarEdric Tjandra di Jakarta Utara belum lama ini. "Abigail itu sebenarnya artinya Father's Joy, sukacita Tuhan."

Menurut Edric, ia terinspirasi mendapatkan nama tersebut setelah berdoa kepada Tuhan. Karena itulah, Edric merasa nama itu seolah merupakan pemberian dari Tuhan untuknya.

"Saya minta sama Tuhan, di pikiran saya cuma satu tok, itu doang. Abigail, panggilannya Abi," ungkap Edric. "Cari nama lain, balik ke itu. Jadi nama itu yang Tuhan kasih ke saya."

"Dapat konfirmasi juga dari pendeta saya," tambahnya. "Sebelumnya tidak ada yang tahu nama ini kecuali aku sama Venny. Jadi itu nama yang artinya bagus."

Selain itu Edric menceritakan tentang alasannya dan Venny memilih tanggal 19 November untuk kelahiran putrinya. Selain merupakan tanggal cantik, Edric mengaku memiliki waktu luang pada momen tersebut.

"Dokter kasih tanggal dari 17 November sampai 28 November. Dari tanggal itu kami pikir tanggal 19 aja, karena saat itu saya lagi bisa nemenin juga," kata Edric Tjandra. "Nentuin tanggal itu juga sebenarnya juga bagus aja, enggak ada efek di belakang tanggal, semua hari baik buat kita. Tapi memang bagus tanggalnya kayaknya 19 11 19."

Host acara "Super Deal Indonesia" ini juga mengungkapkan alasan Venny memilih operasi sesar. Keputusan itu mereka ambil setelah melalui berbagai pertimbangan. Salah satunya Edric ingin bisa menemani sang istri saat melahirkan di rumah sakit.

"Kami pikir gini, sesar itu kan bisa ditentukan tanggalnya," tutur Edric. "Kalau misalnya lahiran normal kasihan istri saya kalau kontraksi. Aduh kontraksi, terus gue enggak ada di rumah kasihan dia."

Meski baru beberapa hari menjadi seorang ayah, Edric sangat menikmati peran barunya ini. Walaupun ia masih merasa belum terbiasa, Edric tetap berusaha yang terbaik menjadi ayah bagi putrinya.

"Saya baru dua hari jadi ayah, enggak tahu siap apa enggak, harus siap," pungkas Edric. "Biasanya megang anak orang, megang anak sendiri rasanya kok kayak apa yah, beda banget."

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel