Sarita Abdul Mukti Hapus Foto Bareng, Tegaskan Hanya Teman dengan Vicky Prasetyo

Foto: Sarita Abdul Mukti Hapus Foto Bareng, Tegaskan Hanya Teman dengan Vicky Prasetyo Instagram



Usai sebelumnya sukses membuat heboh lewat foto bareng, baru-baru ini Sarita Abdul Mukti memilih untuk menghapus potret kebersamaannya dengan Vicky Prasetyo. Benarkah hanya teman?

Kanal247.com - Beberapa waktu lalu, Sarita Abdul Mukti sukses membuat geger khalayak ramai. Bagaimana tidak, ia yang semula terkesan ogah menjalin pertemanan dengan Vicky Prasetyo malah mengunggah potret mesra berdua.

Dalam postingan foto, tampak Vicky Prasetyo seperti tengah merangkul mantan istri Faisal Harris itu dari belakang. Sontak karena foto tersebut, netizen langsung panik hingga ketakutan.

Netizen bahkan secara terang-terangan memberikan penolakan jika sampai di antara Sarita Abdul Mukti dan Vicky Prasetyo terjalin ikatan asmara. Bukan tanpa alasan, netizen khawatir jika Sarita Abdul Mukti menjadi "korban" Vicky Prasetyo selanjutnya.

Sementara pada bagian caption, Sarita Abdul Mukti seolah mengisyaratkan terkait hubungannya dengan mantan suami Angel Lelga itu. Ia mengaku jika dirinya senang berteman dengan siapa pun asal membawa pada kebaikan.

Dari caption tersebut, Sarita Abdul Mukti sebenarnya sudah menegaskan jika di antara dirinya dengan Vicky Prasetyo hanya sebatas berteman saja. Caption tersebut semakin jelas usai baru-baru ini Sarita dengan tegas mengungkapkan kalau ia dan Vicky tak memiliki hubungan yang spesial.

"Enggak ada hubungan apa-apa. Cuma memang ada pekerjaan. Vicky sekarang bosnya aku. Dia punya PH (Proudction House). Aku bekerja sama dia," ungkap Sarita Abdul Mukti saat ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan.

Menambahkan, Sarita Abdul Mukti menganggap mustahil jika dirinya bisa menjalin asmara dengan Vicky Prasetyo. Pasalnya menurut Sarita, jarak usianya dengan Vicky terpaut cukup jauh. "Vicky jauh banget di bawah aku. Sebelas tahun," tandas Sarita Abdul Mukti.

Sementara menelusuri akun Instagram pribadi Sarita Abdul Mukti dengan nama akun @queen_saritabdulmukti, potret yang membuat heboh jagat maya tersebut sudah tak lagi terlihat. Diduga, Sarita Abdul Mukti dengan sigap menghapus foto mesra dengan Vicky Prasetyo tersebut usai menuai banyak kontroversi.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel